Presiden Iran untuk Pertama Kalinya Kunjungi Arab Saudi Setelah Dua Negara Pulihkan Kembali Hubungan

(VOVWORLD) - Kantor berita Arab Saudi (SPA), pada Sabtu (11 November), memberitakan bahwa Pangeran negara ini, Mohammed bin Salman dan Presiden Iran, Ebrahim Raisi telah mengadakan pertemuan pertama sejak kedua negara setuju menyembuhkan hubungan pada bulan Maret tahun ini. Peristiwa ini menandai kunjungan pertama yang dilakukan seorang Presiden Iran di Arab Saudi dalam waktu lebih dari satu dekade ini.
Presiden Iran untuk Pertama Kalinya Kunjungi Arab Saudi Setelah Dua Negara Pulihkan Kembali Hubungan - ảnh 1Presiden Iran, Ebrahim Raisi (Foto: AFP/VNA)

Hubungan diplomatik antara Arab Saudi dan Iran telah dipulihkan pada bulan Maret tahun ini, mendatangkan pertukaran korps diplomatik dan pembukaan kembali Kedutaan Besar di kedua ibu kota.

Presiden Ebrahim Raisi dan perwakilan Iran telah tiba di Riyadh pada Sabtu (11 November) untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi luar biasa negara-negara Islam-Arab, membahas solusi untuk memecahkan krisis kemanusiaan di Jalur Gaza dan turut menghentikan tindakan kekerasan Israel di daerah  pantai Palestina.

Komentar

Yang lain