Presiden Singapura Melakukan Kunjungan Kerja di Zona Industri VSIP Provinsi Bac Ninh

(VOVWORLD) - Dalam rangka kunjungan kenegaraan resmi di Vietnam atas undangan Presiden Vietnam, Nguyen Xuan Phuc, pada Selasa sore (18 Oktober), Presiden Singapura, Halimah Yacob dan delegasi tingkat tinggi Singapura melakukan kunjungan kerja di Zona Industri VSIP Bac Ninh, di Kota Tu Son; membahas bidang-bidang kerja sama antara Provinsi Bac Ninh dan Singapura.
Presiden Singapura Melakukan Kunjungan Kerja di Zona Industri VSIP Provinsi Bac Ninh - ảnh 1Presiden Halimah Yacob mendengarkan perkenalan tentang Zona Industri VSIP di Provinsi Bac Ninh  (Foto: baobacninh)

Pada temu kerja, Sekretaris Komite Partai Provinsi Bac Ninh, Nguyen Anh Tuan memberitahukan: Keberhasilan VSIP Bac Ninh merupakan bukti nyata bagi hubungan kerja sama Vietnam-Singapura. Singapura merupakan negara yang menempati posisi ke-3 dalam hal investasi di Provinsi Bac Ninh dengan lebih dari 55 proyek, total modal sebesar 1,98 miliar USD. 

Pada temu kerja tersebut, Presiden Halimah Yacob mengapresiasi perkembangan Grup VSIP di Vietnam, bersamaan dengan itu membahas dengan perwakilan Grup VSIP tentang proyek-proyek investasi di Zona-Zona industri VSIP di Vietnam, di antaranya Provinsi Bac Ninh. 

Komentar

Yang lain