Presiden Tiongkok ingin memperkuat kerjasama dan mengurangi kesangsian dalam hubungan dengan AS

       (VOVworld) – Untuk meneruskan kunjungan kenegaraan yang pertama di Amerika Serikat (AS) sebagai Presiden Tiongkok, atas undangan Presiden AS, Barack Obama, pada Selasa (22 September), Presiden Tiongkok Xi Jinping menyampaikan pidato di kota Seattle, AS Barat.  


Presiden Tiongkok ingin memperkuat kerjasama dan mengurangi kesangsian dalam hubungan dengan AS - ảnh 1
Presiden Xi Jinping membacakan pidato di kota Seattle
(Foto : baomoi.com)


     Dalam pidatonya, Presiden Xi Jinping mengusulkan 4 butir tentang perkembangan hubungan negara besar tipe baru antara Tiongkok dan AS, bersamaan itu menyatakan bahwa AS dan Tiongkok perlu mengerti secara tepat tujuan strategis satu sama lain, memperkuat lebih lanjut lagi kerjasama yang saling menguntungkan, menangani perselisihan antara dua negara secara tuntas dan aktif mencari kesamaan serta mendorong temu pergaulan rakyat.  

Dia juga menyatakan keinginan memperkuat pengertian dan mengurangi kesangsian dalam hubungan AS-Tiongkok, bersamaan itu menyatakan bahwa perselisihan dan bentrokan akan mengakibatkan musibah.

      Ketika mengungkapkan hubungan perdagangan, Presiden Xi Jinping menyatakan bahwa AS dan Tiongkok perlu cepat menyelesaikan Traktat Perdagangan dan Investasi Bilateral yang berkualitas tinggi. Selain itu, dia menentang kebijakan meremehkan persaingan dan perang moneter, bersamaan itu berkomitmen akan tidak melakukan devaluasi Yuan untuk mendorong ekspor.

   Menurut rencana, selama berada di Seattle, Presiden Xi Jinping akan melakukan pertemuan dengan kalangan pejabat badan usaha AS, datang ke Washington DC untuk melakukan pertemuan puncak dengan Presiden Barack Obama. Atas undangan Sekretaris Jenderal  Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Ban Ki Moon, Presiden Xi Jinping akan mengunjungi Maskar  Besar PBB di kota New York dan menghadiri sidang ke-70 Majelis Umum PBB.  

Komentar

Yang lain