Presiden Vietnam, Tran Dai Quang mengadakan kontak dengan para pemilih Kota Ho Chi Minh

(VOVWORLD) - Presiden Vietnam, Tran Dai Quang dan para anggota Majelis Nasional (MN) Vietnam angkatan XIV, unit pemilihan nomor 1, Kota Ho Chi Minh, pada Selasa pagi (19 Juni), telah mengadakan kontak dengan para pemilih Distrik 1, Distrik 3 dan Distrik 4 untuk  melaporkan hasil persidangan ke-5 MN Vietnam angkatan XIV.
Presiden Vietnam, Tran Dai Quang mengadakan kontak dengan para pemilih Kota Ho Chi Minh - ảnh 1 Panorama kontak tersebut (Foto: Viet Cuong/VOV)

Ketika menyampaikan pendapat di kontak ini, Presiden Tran Dai Quang menyambut para pemilih yang telah menaruh perhatian dan mengikuti secara ketat perkembangan persidangan ini, menguasai secara mantap isi-isi yang dibahas oleh MN, memberikan banyak pendapat yang tepat, sepenuh hati dan langsung  terhadap masalah kongkrit dan prasksis dari Tanah Air dan Kota ini serta menunjukkan pekerjaan-pekerjaan yang telah berhasil dilaksanakan dan hal yang perlu ditarik pengalaman.

Ketika menjawab pertanyaan para pemilih tentang Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Zona Admisitrasi-Ekonomi Istimewa, Presiden Tran Dai Quang memberitahukan bahwa haluan membangun zona-zona admistrasi-ekonomi istimewa merupakan haluan besar dari Partai Komunis pada banyak masa bakti dengan tujuan ialah membangun institusi terobosan, prioritas yang unggul dan cukup punya daya saing untuk menyerap investasi terhadap kawasan dan dunia, menciptakan tenaga pendorong dalam mengembangkan zona-zona istimewa, menyebar ke daerah-daerah ekonomi dan seluruh negeri, turut mengembangkan ekonomi secara cepat, berkesinambungan dan dikaitkan dengan usaha menjamin pertahanan dan keamanan serta membela secara mantap kedaulatan nasional.

Tentang UU mengenai Keamanan Siber, Presiden Tran Dai Quang memberitahukan bahwa setelah diesahkan, UU ini memberikan bantuan dalam mencegah, berjuang dan menggagalkan aktivitas penggunaan ruang siber yang melanggar keamanan nasional, aktivitas sosialisasi untuk menyabot ideologi dan urusan internal, merusak persatuan besar nasional, menghasut demonstrasi, mengganggu keamanan di ruang siber dari kekuatan-kekuatan permusuhan dan   reaksioner.

Pada kontak tersebut, Presiden Tran Dai Quang juga memberikan jawaban untuk menjelaskan lagi masalah-masalah yang mendapat perhatian para pemilih seperti pekerjaan berjuang mencegah dan memberantas korupsi, memperkuat pengawasan, pelaksanaan hukuman, meningkatkan kualitas pendidikan dan mengeluarkan solusi mencegah kelongsoran di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong serta kualitas legislasi dari MN.

Komentar

Yang lain