Presiden Vietnam Truong Tan Sang meletakkan karangan bunga berziarah kepada Almarhum Raja Kamboja Norodom Sihanouk

(VOVworld) – Pada Jumat (19 Oktober), Presiden Vietnam Truong Tan Sang datang meletakkan karangan bunga untuk Bapak Raja Norodom Sihanouk di kediaman Duta Besar Kerajaan Kamboja di Hanoi. Ketika menyatakan belangsungkawa kepada Raja Kamboja Norodom Sihamoni, keluarga raja dan rakyat Kamboja, Presiden Truong Tan Sang telah menulis di buku perkabungan kata-kata antara lain menyatakan bahwa: “Kami sangat menyayangkan wafatnya Bapak Raja Norodom Sihanouk, Bapak rakyat Kamboja, sahabat yang akrab rakyat Vietnam.

Presiden Vietnam Truong Tan Sang meletakkan karangan bunga berziarah kepada Almarhum Raja Kamboja Norodom Sihanouk - ảnh 1
Presiden Truong Tan Sang menulis di buku perkabungan
(Foto: baomoi.com.vn)

Kami menilai tinggi dan untuk selama-lamanya berterima kasih atas dukungan dan bantuan yang bernilai serta perasaan sesaudara yang akrab yang Beliau berikan kepada rakyat Vietnam. Atas nama Partai Komunis, Negara dan rakyat Vietnam, saya ingin menyampaikan belangsungkawa yang sedalam-dalamnya kepada Ibu Raja Norodom Monineath Sihanouk, Raja Norodom Sihamoni, keluarga raja dan seluruh rakyat Kamboja sesaudara. Sebelumnya, pada Kamis sore (18 Oktober), perwakilan kota Hanoi yang dikepalai Pham Thanh Nghi, anggota Polit Biro Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Sekretaris Komite Partai Komunis kota Hanoi telah datang meletakkan karangan bunga untuk Bapak Raja Norodom Sihanouk di kediaman Duta Besar Kerajaan Kamboja di kota Hanoi./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain