RUU (amandemen) mengenai Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi akan diesahkan pada persidangan 4 MN

(VOVWORLD) - Rancangan Undang-Undang (RUU) mengenai Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi (amandemen) direncanakan akan dilaporkan dan diambil pendapat dari para anggota Majelis Nasional (MN) dan diesahkan dalam persidangan ke-4 MN Vietnam Angkatan XIV.

Demikian informasi yang dikeluarkan Nguyen Tuan Anh, Wakil Kepala Direktorat  Hukum dari Inspektorat Pemerintah dalam jumpa pers triwulan I yang diselenggarakan oleh instansi ini di kota Hanoi akhir-akhir ini.

 

RUU (amandemen) mengenai Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi akan diesahkan pada persidangan 4 MN  - ảnh 1 Ilustrasi :KT

RUU mengenai Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi (amandemen) disusun oleh Inspektorat Pemerintah yang isi-nya berfokus pada langkah-langkah menuju ke penguatan transparansi dan keterbukaan, di antaranya menekankan tanggung jawab para kepala semua kantor dan satuan pemberantasan korupsi. Bapak Nguyen Tuan Anh memberitahukan: “Inspektorat Pemerintah sekarang ini sedang memimpin dan melakukan koordinasi dengan badan-badan yang bersangkutan untuk menyempurnakan RUU mengenai Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi. UU kali ini direvisi secara menyeluruh. Proses penyusunan dan penyempurnaaan berfokus pada masalah-masalah besar, yaitu memperhebat keterbukaan, transparansi dan  menekankan tanggung jawab para pemimpin. Berfokus mentransparansikan dan mengontrol harta benda  pendapatan. Setelah evaluasi 10 tahun pelaksanaan UU, ini merupakan isi yang belum baik dilaksanakan, maka perlu terus disempurnakannya”.

 

Komentar

Yang lain