Sekjen Nguyen Phu Trong mengakhiri dengan baik kunjungan resmi di Jepang

(VOVworld) – Pada Jumat malam (18 September) menurut waktu Jepang, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong dan delegasi tingkat tinggi Vietnam telah berangkat pulang kembali ke Vietnam, mengakhiri dengan baik kunjungan resmi di Jepang atas undangan Perdana Menteri (PM) Jepang, Shinzo Abe.

          Setelah meninggalkan Jepang, Sekjen Nguyen Phu Trong telah mengirim tilgram terima kasih kepada PM Shinzo Abe. Dalam tilgram ini, Sekjen Nguyen Phu Trong percaya bahwa kunjungan amat positif yang dicapai dalam kunjungan kali ini akan memberikan sumbangan yang penting untuk memperkuat persahabatan, mendorong secara menyeluruh dan mengintensifkan lebih lanjut lagi hubungan Kemitraan Strategis yang intensif dan ekstensif antara Vietnam dan Jepang, demi kesejahteraan bersama rakyat dua bangsa, demi kebahagiaan rakyat dua negeri serta demi perdamaian dan kesejahteraan di Asia.


Sekjen Nguyen Phu Trong mengakhiri dengan baik kunjungan resmi di Jepang - ảnh 1
Sekjen Nguyen Phu Trong membacakan pidato di depan forum ini
(Foto: vov.vn)


Sebelumnya Sekjen Nguyen Phu Trong membuka Forum kerjasama, investasi, perdagangan dan tenaga kerja Vietnam di provinsi Kanagawa. Yang menghadiri event ini ada Gubernur provinsi Kanagawa, Kuroiwa Yuji beserta 400 badan usaha. Pada forum ini, Sekjen Nguyen Phu Trong menegaskan hubungan persahabatan dan kerjasama komprehensif antara dua negara sedang dalam tahap perkembangan paling tinggi selama ini, khususnya di bidang ekonomi. Sekjen Nguyen Phu Trong menekankan bahwa di atas dasar semua hasil yang telah dicapai, Vietnam ingin terus membawa hubungan kerjasama dengan Jepang menjadi intensif dan komprehensif di semua bidang, khususnya di bidang ekonomi. Sekjen Nguyen Phu Trong menekankan bahwa dengan kepercayaan politik, kesamaan budaya, saling melengkapi, saling membantu dalam hal ekonomi, kedekatan dan perkaitan yang erat antara rakyat dua negeri serta semangat saling melengkapi yang besar antara dua perekonomian, Vietnam dan Jepang sama sekali punya syarat untuk membawa hubungan antara dua negara tidak henti-hentinya berkembang lebih lanjut lagi menurut pedoman “Memperkuat kepercayaan, mengkonektivitaskan ekonomi, memperluas kerjasama, perkembangan yang berkesinambungan dan menuju ke masa depan”. Sekjen Nguyen Phu Trong menegaskan bahwa Hari Vietnam dan Forum kerjasama investasi, perdagangan dan tenaga kerja Vietnam – Jepang di provinsi Kanagawa merupakan bukti-bukti yang hidup-hidup dan persuasif, menunjukkan potensi kerjasama yang besar serta keinginan mempererat lebih lanjut lagi hubungan kerjasama antara dua negara.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain