Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong melakukan kontak dengan pemilih kabupaten Ba Dinh, kota Hanoi.

(VOVworld)-  Untuk mempersiapkan persidangan ke-4, Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13 yang akan segera berlangsung,  pada Selasa sore, (16 Oktober), Sekretaris Jenderal (Sekjen) Komite Sentral Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong, anggota Majelis Nasional Vietnam angkatan ke-13 dan para anggota Majelis Nasional Vietnam lainnya dari unit pemilihan nomor 1 kota Hanoi telah melakukan kontak dengan para pemilih kabupaten Ba Dinh. 


Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong melakukan kontak dengan pemilih kabupaten Ba Dinh, kota Hanoi. - ảnh 1

Sekjen Nguyen Phu Trong melakukan kontak dengan pemilih kabupaten Ba Dinh, kota Hanoi
(Foto: nguyenphutrong.net)

Sekjen Nguyen Phu Trong telah berbahas dengan para pemilih tentang isi-isi yang bersangkutan dengan pekerjaan legislasi, pengawasan dan pelaksanaan Resolusi Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Vietnam angkatan ke-11. Ketika mengungkapkan pekerjaan pengawasan, Sekjen Nguyen Phu Trong mengatakan bahwa Majelis Nasional akan berbahas tentang masalah mengambil suara kepercayaan dan melakukan pemungutan suara kepercayaan terhadap jabatan-jabatan yang dipilih oleh Majelis Nasional. Beliau juga menyatakan bahwa mengambil suara kepercayaan dan melakukan pemugutan suara kepercayaan perlu ada satu mekanisme yang ketat. Tentang pelaksanaan Resolusi Sidang Pleno ke-4 Komite Sentral Partai Komunis Vietnam angkatan ke-11 tentang “Beberapa masalah mendesak mengenai pembangunan Partai Komunis dewasa ini”, Sekjen Nguyen Phu Trong menegaskan akan terus menggelarkan pelaksanaan agar hal itu menjadi pekerjaan permanen dalam aktivitas Partai.

          Sekjen Nguyen Phu Trong menginginkan agar pemilih seluruh negeri terus menyokong dan membantu Komite Sentral Partai, Majelis Nasional dan Pemerintah. Partai Komunis selalu mengingatkan kepda Komite Partai berbagai tingkat dan pemerintahan di basis supaya berfokus memecahkan masalah-masalah mendesak yang diajukan oleh rakyat.

          Juga pada hari yang sama, To Huy Rua, anggota Polit Biro, Sekretaris Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, Kepala Departemen Organisasi Komite Sentral Partai Komunis Vietnam dan delegasi anggota Majelis Nasional provinsi Bac Ninh melakukan kontak dengan pemilih di kabupaten Gia Binh dan Luong Tai, provinsi Bac Ninh.


Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam Nguyen Phu Trong melakukan kontak dengan pemilih kabupaten Ba Dinh, kota Hanoi. - ảnh 2

Bapak To Huy Rua melakukan kontak dengan pemilih provinsi Bac Ninh
(Foto: bacninh.gov.vn)

To Huy Rua telah menerima dan menjelaskan beberapa masalah yang mendapat perhatian pemilih dan meminta kepada semua instansi fungsional di provinsi ini supaya berfokus memecahkan semua  rekomendasi yang berada dalam wewenangnya. Beliau menekankan bahwa para anggota Majelis Nasional provinsi Bac Ninh akan berusaha sekuat tenaga untuk melaksanakan dengan baik peranan dan tanggung-jawabnya sebagai pejabat pilihan rakyat, dengan serius mengumpulkan pendapat dan rekomendasi pemilih untuk disampaikan kepada badan-badan yang berwewenang untuk ditinjau dan dipecahkan serta disampaikan kepada persidangan Majelis Nasional yang akan datang.
          Pada hari yang sama juga, delegasi anggota Majelis Nasional provinsi An Giang dan Vinh Long juga melakukan kontak dengan pemilih di masing-masing provinsi./.

Komentar

Yang lain