Seratus Tahun Sejak Hari Presiden Ho Chi Minh untuk Pertama Kalinya Tiba di Kampung Halaman Revolusi Oktober

(VOVWORLD) - Tgl 30 Juni, genap seratus tahun sejak hari Presiden Ho Chi Minh untuk pertama kalinya menginjakkan kaki di Kota Petrograd (yang sekarang adalah Saint-Peterburg), kampung halaman Revolusi Oktober Rusia. Waktu Beliau di Uni Soviet (Federasi Rusia saat ini) sangat penting tidak hanya terhadap kegiatan revolusinya saja, tetapi juga terhadap gerakan pembebasan bangsa Vietnam.
Seratus Tahun Sejak Hari Presiden Ho Chi Minh untuk Pertama Kalinya Tiba di Kampung Halaman Revolusi Oktober - ảnh 1Buku "Kegiatan Nguyen Ai Quoc di Uni Soviet (1923-1938)  Sumber: VOV

Menurut para pakar, perubahan dasar dalam pemahaman Nguyen Ai Quoc (nama yang digunakan Presiden Ho Chi Minh saat itu) tentang jalan menyelamatkan tanah air dan membebaskan bangsa ialah ketika membaca "Draf pertama tesis-tesis tentang masalah kebangsaan dan kolonial" tulisan V.I.Lenin di koran L’Humanité (Kemanusiaan) edisi tgl 16 dan 17 Juli 1920.

Meski hanya berada selama enam bulan, tetapi waktu beraktivitas di Moskwa memiliki makna yang sangat penting terhadap kegiatan revolusi Nguyen Ai Quoc dan terhadap gerakan pembebasan bangsa Vietnam. Doktor Sejarah Evgeny Kobelev, pakar penelitian ilmiah senior dari Pusat Penelitian Vietnam dan ASEAN, Institut Penelitian Tiongkok dan Asia Kontemporer, Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia, menegaskan:

Nguyen Ai Quoc telah memanfaatkan waktu di Uni Soviet untuk studi di sangat banyak akademi politik di sini. Beliau telah mempelajari pengalaman Revolusi Oktober Rusia secara kreatif.

Seratus Tahun Sejak Hari Presiden Ho Chi Minh untuk Pertama Kalinya Tiba di Kampung Halaman Revolusi Oktober - ảnh 2Doktor Sejarah Evgeny Kobelev (Foto: VOV)

Setelah perjalanan pertama itu, Nguyen Ai Quoc juga kembali ke Uni Soviet untuk belajar dan beraktivitas dalam gerakan komunis internasional. Sejak itu, Beliau secara bertahap menyempurnakan dasar teori dan praktek, menetapkan jalan yang tepat untuk membawa Revolusi Vietnam menuju kemenangan sepenuhnya.

Komentar

Yang lain