Singapura mengimbau kepada badan usaha supaya memanfaatkan kesempatan bisnis di Vietnam

(VOVworld) – Pada Selasa (29 April), dalam kerangka Konferensi ke-10 tingkat Menteri mengenai konektivitas ekonomi Singapura – Vietnam, Menteri Industri dan Perdagangan Singapura, Lim Hng Kiang menganggap penting hubungan kemitraan investasi dan perdagangan yang sudah ada sejak lama antara Vietnam dan Singapura. Dia menegaskan bahwa dua negara akan bekerjasama lebih lanjut lagi di banyak bidang guna mendorong hubungan ekonomi bilateral pada latar belakang Vietnam sedang mengalami proses urbanisasi  yang cepat dan laju pertumbuhan ekonomi yang tinggi.

Singapura mengimbau kepada badan usaha supaya memanfaatkan kesempatan bisnis di Vietnam - ảnh 1
Menteri Perencanaan dan Investasi Vietnam, Bui Quang Vinh (kanan)
dan Menteri Industri dan Perdagangan Singpuara, Lim Hng Kiang
(Foto: vietnamplus.vn)


Menurut pemimpin Kementerian Industri dan Perdagangan Singapura, perusahaan-perusahaan negara ini bisa memanfaatkan kesempatan bisnis di Vietnam di banyak bidang seperti: penjualan eceran dan bahan makanan, pemasokan jasa, telekomunikasi dan pariwisata.

Menurut statistik, nilai perdagangan bilateral Vietnam-Singapura pada dekade ini telah meningkat 3 kali lipat, mencapai kira-kira USD 14 miliar pada tahun 2013. Sampai dengan awal Maret 2014, Singapura menjadi investor asing yang besarnya nomor tiga di Vietnam dengan kira-kira seribu proyek investasi yang masih efektif dengan jumlah total terdaftar mencapai USD 30,2 miliar./.

Komentar

Yang lain