Turki menyatakan akan mengikuti operasi di Suriah tanpa memperdulikan serangan di kota Istanbul

(VOVworld) – Deputi Perdana Menteri (PM) Turki, Numan Kurtulmus, pada Senin (2 Januari), telah menyatakan bahwa negara ini akan mengikuti operasi militer di Suriah  tanpa memperdulikan serangan yang membuat 39 orang tewas di kelub malam Reina di  kota Istanbul, Turki.


Turki menyatakan akan mengikuti operasi di Suriah tanpa memperdulikan serangan di kota Istanbul - ảnh 1
Deputi Perdana Menteri Turki, Numan Kurtulmus dalam jumpa pers
(Foto: AA/baomoi.com)
             

 Deputi PM  Numan Kurtulmus menekankan bahwa “ini merupakan satu pesan untuk semua aktivitas lintas perbatasan” di Turki, khususnya operasi Perisai Euphrates. Namun, dia menegaskan bahwa Turki akan bertekat melakukan semua aktivitas lintas perbatasan dan operasi Perisai Euphrates.
Sebelumnya, organisasi yang menamakan diri sebagai “Negara Islam” (IS) telah mengakui sudah melaksanakan penembakan di kelub malam Reina, bersamaan itu menyatakan bahwa ini merupakan balasan terhadap intervensi Turki terhadap Suriah. Tentang serangan terhadap kelub malam Renia, Deputi PM Kurtulmus menegaskan bahwa kalangan otoritas negara ini sedang mendekati penetapan secara jelas militan yang harus bertanggung jawab dalam serangan tersebut dan telah untuk sementara menahan 8 tersangka.

Komentar

Yang lain