Untuk Pertama Kalinya Festival Roti Diadakan di Kota Ho Chi Minh

(VOVWORLD) - Dari 30 Maret hingga 2 April, Asosiasi Pariwisata dan Dinas Pariwisata Kota Ho Chi Minh akan mengadakan Festival Banh Mi (Roti) Vietnam yang pertama tahun 2023. Festival ini bertujuan menciptakan dan menegaskan nilai serta brand roti Vietnam, bersamaan itu memuliakan para seniman dan pengrajin yang telah menciptakan nilai dari setiap roti.
Untuk Pertama Kalinya Festival Roti Diadakan di Kota Ho Chi Minh - ảnh 1Jumpa pers yang mengumumkan festival tersebut (Foto: VOV)

Festival tersebut mengumpulkan 120 gerai Roti dari berbagai unit, restoran, toko dan pemasok di Kota Ho Chi Minh dan seluruh negeri serta pemasok asing. Direncanakan festival akan menyerap kedatangan lebih dari 50.000 pengunjung.

Dalam rangka festival akan diadakan aktivitas-aktivitas seperti: lokakarya tematik “Perjalanan Pengembangan Roti (Banh Mi) Vietnam”, pertunjukan dan pengalaman diri untuk membuat roti, perkenalan 105 hidangan bersama roti, pameran bermacam jenis roti yang terbuat dari hortikultura Vietnam, dan pemberian 20 gerobak roti kepada perempuan yang dilanda kesulitan.

Komentar

Yang lain