Upacara memperingati Hari Nasional Republik Perancis di Kota Ho Chi Minh

(VOVWORLD) - Gabungan Asosiasi Kota Ho Chi Minh (HUFO) dan Asosiasi Persahabatan Vietnam-Perancis Kota Ho Chi Minh, pada Kamis (12 Juli), telah mengadakan temu muka sehubungan dengan peringatan ke-229 Hari Nasional Republik Perancis (14/7/1789-17/7/2018).
Upacara memperingati Hari Nasional Republik Perancis di Kota Ho Chi Minh - ảnh 1 Vincent Floreani, Konsul Jenderal Republik Perancis di Kota Ho Chi Minh berbicara di depan upacara tersebut (Foto:Xuan Khu/VNA)

Ketika berbicara di depan temu muka ini, Nguyen Thi Ngoc Dung, Ketua Asosiasi Persahabatan Vietnam-Perancis Kota Ho Chi Minh menekankan bahwa Asosiasi ini sudah dan sedang melaksanakan dengan baik fungsi sebagai jembatan penghubung persatuan dan persahabatan antara warga Kota Ho Chi Minh dan warga daerah-daerah Perancis.

Sekarang Perancis merupakan salah satu di antara mitra-mitra ekonomi papan atas bagi Vietnam di Uni Eropa dan merupakan salah satu di antara negara-negara yang memberikan bantuan modal ODA besar kepada  Vietnam. Terhitung sampai akhir tahun 2017, Perancis menduduki posisi ke-16 di antara total 114 negara dan teritori yang melakukan investasi di Vietnam dengan 512 proyek dan total modal investasi terdaftar senilai 2,8 miliar USD. Khususnya di Kota Ho Chi Minh, Perancis punyai 188 proyek investasi yang senilai lebih dari 990 juta USD.

Komentar

Yang lain