Upacara Peringatan HUT ke-50 Unjuk Muka Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan

(VOVWORLD) - Upacara peringatan HUT ke-50 Unjuk Muka Kantor Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan (6/6/1973-6/6/2023) diselenggarakan pada Sabtu malam (10 Juni), di Provinsi Quang Tri, Vietnam Tengah.
Upacara Peringatan HUT ke-50 Unjuk Muka Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan - ảnh 1Panorama upacara tersebut (Foto: baoquangtri.vn)

Ketika berbicara di depan upacara tersebut, Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Le Minh Khai membeberkan kembali tahap sejarah pada 50 tahun lalu, Quang Tri menjadi provinsi pertama yang dibebaskan di Vietnam Selatan. Setelah ditandatanganinya Perjanjian Paris tentang akhir perang dan penegakan kembali perdamaian di Vietnam, untuk memenuhi tuntutan baru dari perang perwalanan Amerika Serikat untuk menyelamatkan Tanah Air, Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (KS PKV), Polit Biro telah memutuskan memindahkan kantor Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan dari Provinsi Tay Ninh ke Provinsi Quang Tri. Mulai dari tahun 1973 hingga tahun 1975, Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan telah menegaskan secara menonjol peranan di kancah internsional, menerima lebih dari 49 rombongan tamu internasional yang melakukan kunjungan kerja, menggalang hubungan diplomatik, menerima kedatangan Duta Besar negara-negara untuk menyampaikat Surat Kenegaraan.

Deputi PM Le Minh Khai menekankan bahwa pemindahan Kantor Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan ke Provinsi Quang Tri memanifestasikan visi strategis dari Partai Komunis, meningkatkan nilai simbolik, tekad, dan hasrat akan perdamaian dan penyatuan tanah air, bersamaan itu, mengembangkan peranana Pemerintah Revolusioner Sementara Republik Vietnam Selatan.

Komentar

Yang lain