Vietnam Ikut Memimpin Peringatan Hari Ibu Bumi Internasional

(VOVWORLD) - Pada Senin (24 April), di New York, Amerika Serikat, selaku Wakil Ketua Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) angkatan ke-77, Duta Besar (Dubes) Dang Hoang Giang, Kepala Perwakilan Vietnam di PBB, ikut memimpin sidang peringatan Hari Ibu Bumi Internasional (22 April).

Vietnam Ikut Memimpin Peringatan Hari Ibu Bumi Internasional - ảnh 1Dubes Dang Hoang Giang menghadiri sidang tersebut (Foto: VOV di AS)
Pada sidang ini, semua negara telah menegaskan kembali perhatian dan komitmen untuk memperkuat membela bumi, menghadapi perubahan iklim, membela sistem biologi global dan keanekaragaman hayati, mendorong keharmonisan dengan alam dan bumi, melalui itu mendorong pelaksanaan Target-Target Pembangunan yang Berkelanjutan (SDGs) dan menuju ke satu dunia yang lebih berkelanjutan. Hal ini perlu dilaksanakan melalui banyak langkah seperti memperkuat kerja sama global, memperkokoh multilateralisme, menjamin sumber daya, pengetahuan ilmiah, transfer teknologi, membangun kemampuan, bersamaan itu memperhebat upaya bersama global untuk mengatasi tantangan-tantangan sekarang ini.

Komentar

Yang lain