Vietnam ingin mendorong kerjasama dengan Kuwait di bidang permigasan

(VOVworld) – Ketika berbicara dalam pertemuan dengan Deputy Perdana Menteri (PM) merangkap Menteri Minyak Tambang Negara Kuwait  Mustafa Al-Shemali yang sedang melakukan kunjungan kerja di Vietnam dan menghadiri Upacara pembangunan proyek penyaringan petro kimia Nghi Son, PM Nguyen Tan Dung menekankan bahwa Vietnam selalu menganggap Kuwait sebagai salah satu diantara mitra-mitra penting tentang ekonomi dan menginginkan mendorong lebih lanjut lagi hubungan ini, khususnya di bidang permigasan.

Vietnam ingin mendorong kerjasama dengan Kuwait di bidang permigasan - ảnh 1
PM Nguyen Tan Dung dan Deputy PM merangkap Menteri Minyak Tambang Negara Kuwait  Mustafa Al-Shemali 
(Foto : kantor berita Vietnam)

PM Nguyen Tan Dung menginginkan supaya Negara Kuwait terus memberikan bantuan sumber modal pinjaman melalui dana perkembangan Kuwait bagi Vietnam, mendidik sumber daya manusia bagi cabang permigasan Vietnam, meninjau menerima pekerja Vietnam datang bekerja di Kuwait. PM Nguyen Tan Dung meminta kepada Pemerintah Kuwait supaya terus memimpin membantu  proyek  penyaringan petro kimia Nghi Son supaya digelarkan secara tepat waktu, cepat beroperasi, memberikan sumbangan pada perkembangan masing-masing negara dan persahabatan antara Vietnam dan Kuwait.

Pada fihaknya, Menteri Mustafa Al-Shemali menginginkan mendorong secara kuat kerjasama dengan Vietnam di bidang energi, industri, permigasan dll... bersamaan itu menegaskan menciptakan semua syarat bagi badan-badan usaha Vietnam guna melakukan investasi di Kuwait dan bersedia memberikan bantuan kepada Vietnam di bidang pendidikan sumber daya manusia cabang permigasan./.

Komentar

Yang lain