Vietnam Konsisten dengan Garis Politik Hubungan Luar Negeri yang Independen, Mandiri, Damai, Bersahabat, Bekerja Sama dan Berkembang

(VOVWORLD) - Wakil Harian Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man,  Kepala delegasi MN Vietnam, pada Senin sore (13 Maret), menghadiri Majelis Umum (MU) Uni AntarParlemen Dunia (IPU) ke-146 di Manama, Bahrain.
Vietnam Konsisten dengan Garis Politik Hubungan Luar Negeri yang Independen, Mandiri, Damai, Bersahabat, Bekerja Sama dan Berkembang - ảnh 1Wakil Ketua MN Vietnam, Tran Thanh Man  bertemu dengan para pemimpin Parlemen negara-negara (Foto: Nguyen Truong/VNA)

Ketika berbicara di depan sidang pleno, Wakil Harian MN Vietnam, Tran Thanh Man menegaskan, Vietnam konsisten dan konsekuen  melaksanakan garis politik hubungan luar negeri yang independen, mandiri, damai, bersahabatan, bekerja sama, dan berkembang, menganekaragamkan dan menganeka-arahkan hubungan luar negeri dan sebagainya. Vietnam mendukung gagasan-gagasan yang berkontribusi pada perdamaian dan stabilitas di kawasan dan di dunia, mendukung pendorongan menangani semua konflik dan sengketa dengan langkah damai, tidak mengancam atau menggunakan kekerasan, menaati hukum internasional dan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Beliau menyampaikan beberapa usulan seperti: berupaya menjunjung tinggi peranan usaha menaati dan menjamin hukum internasional, khususnya Piagam PBB; menjamin pelaksanaan secara demokratik dan adil; memperkokoh persatuan, memperkokoh kerja sama internasional dan memperkuat kerja sama publik-swasta, mengoornasikan negara-negara anggota untuk merealisasikan Target-target pengembangan yang berkesinambungan, menggencarkan kerja sama dalam menghadapi masalah-masalah global.

Juga pada hari yang sama, Wakil Ketua MN Vietnam, Tran Thanh Man melakukan pertemuan dengan Sekretaris Jenderal (Sekjen) IPU, Martin Chungong; menyaksikan upacara penandatanganan Kesepakatan antara MN Vietnam dengan Badan Sekretariat IPU tentang penyelenggaraan Konferensi legislator muda global ke-9 di Kota Hanoi; melakukan pertemuan dengan Ketua Parlemen Anggola, Carolina Cerqueira, Ketua Parlemen Zambia, Nelly Butete Kashumba Mutti, dan Ketua Majelis Tinggi Bahrain, Ali Bin Saleh Alsaleh.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain