Vietnam memimpin sidang pertama Komisi Para Wakil Tetap di ASEAN

(VOVWORLD) - Sidang pertama Komisi Para Wakil Tetap di ASEAN (CPR 1/2020) pada tahun Keketuaan ASEAN 2020 dari Vietnam telah diadakan pada Kamis (9/1), di Sekretariat ASEAN di Jakarta, Ibukota Indonesia, dengan dihadiri oleh semua Duta Besar (Dubes) dan wakil tetap negara-negara ASEAN. Dubes Tran Duc Binh, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di ASEAN memimpin sidang ini.

Vietnam memimpin sidang pertama Komisi Para Wakil Tetap di ASEAN - ảnh 1Dubes Tran Duc Binh, Kepala Perwakilan Tetap Vietnam di ASEAN (Foto: VNA) 

Ketika berbicara di depan pembukaan sidang tersebut, Dubes Tran Duc Binh menyampaikan makna tema: “ASEAN yang berkaitan dan cepat tanggap” dan semua prioritas Vietnam pada tahun Keketuaan ASEAN 2020 untuk memberikan sumbangan pada usaha mendorong perkembangan Komunitas ASEAN yang kokoh, memperkuat konektivitas regional, meningkatkan kemampuan beradaptasi, memanfaatkan peluang Revolusi Industri 4.0, memperkuat kesadaran komunitas dan identitas ASEAN, memingkatkan kemampuan dan efektivitas kegiatan ASEAN, mengembangkan sentralitas dan memperhebat hubungan serta kerjasama ASEAN dengan mitra untuk memperkokoh lingkungan yang damai, aman dan stabil di kawasan.

Dubes Tran Duc Binh menegaskan bahwa sebagai Ketua CPR, Perwakilan Vietnam akan memfokuskan upaya untuk bersama dengan semua negara anggota dan Sekretariat ASEAN terus menggelarkan program kerja CPR tahap 2019-2020 dengan titik-titik berat tentang usaha memperkuat koordinasi dalam menangani masalah-masalah dan isi antar-pilar, antar-bidang dalam membangun Komunitas ASEAN, meningkatkan kemampuan dan efektivitas kegiatan Sekretariat ASEAN, menggelarkan prioritas-prioritas dari Rencana terpadu tentang konektivitas ASEAN 2025 (MPAC 2025) dan lain-lain.

Komentar

Yang lain