Vietnam Selalu Menghargai Hubungan Persahabatan dan Kerja Sama dengan Uruguay

(VOVWORLD) - Dalam kunjungan resminya ke Republik Oriental Uruguay, pada tgl 27 April pagi, di Montevideo, Ketua Majelis Nasional (MN)  Vietnam, Vuong Dinh Hue telah melakukan kunjungan kehormatan kepada Presiden Luis Lacalle Pou.
Vietnam Selalu Menghargai Hubungan Persahabatan dan Kerja Sama dengan Uruguay - ảnh 1Ketua MN Vietnam, Vuong Dinh Hue (kanan) dan Presiden Uruguay, Luis Lacalle Pou (Foto: VOV)

Pada pertemuan tersebut, Ketua Vuong Dinh Hue menegaskan, Vietnam selalu menghargai hubungan persahabatan dan kerja sama dengan Uruguay; meminta Uruguay untuk terus bersuara mendukung untuk cepat menyelesaikan konsultasi internal antar-anggota Blok Pasar Bersama Amerika Latin (MERCOSUR) dan bersama dengan Vietnam memperluas dan meningkatkan lebih lanjut pertukaran perdagangan bilateral agar selaras dengan hubungan politik yang baik antara dua negara.

Pada pihaknya, Presiden Luis Lacalle Pou menginginkan agar kedua belah pihak terus memperkuat keterkaitan, mendorong pertukaran delegasi tingkat tinggi dan antara berbagai kementerian dan instansi, melakukan silaturahmi rakyat untuk memperdalam lebih lanjut hubungan persahabatan dan kerja sama antara dua negara, menegaskan Uruguay bersedia menjadi pintu gerbang bagi Vietnam dan negara-negara Asia Tenggara untuk mendekati kawasan Amerika Latin dan pasar MERCOSUR dalam kegiatan-kegiatan bisnis dan investasi dari badan-badan usaha dua pihak. Dia menginginkan agar Vietnam bersuara mendukung Uruguay untuk masuk Perjanjian Komprehensif dan Progresif untuk Kemitraan Trans Pasifik (CP TPP), dan Vietnam cepat membuka Kedutaan Besar di Montevideo, Ibukota Uruguay.   

Selanjutnya, pada hari yang sama, Ketua Vuong Dinh Hue menerima Penjabat Menteri Luar Negeri Uruguay, Nicolas Albertoni.                                 

Komentar

Yang lain