Wabah Zika terus menular di Amerika Selatan

(VOVworld) – Kalangan otoritas Peru, Selasa (2/2), meningkatkan tarap peringatan kesehatan di negara ini setelah seorang pasien dikonfirmasikan telah terkena virus Zika pada akhir pekan lalu, bersamaan itu memperkuat langkah-langkah untuk mencegah menularnya wabah penyakit ini. Pada hari yang sama, para yang berwewenang Cile juga memberitahukan bahwa telah ada kasus kejangkitan virus Zika yang pertama di negara ini dan pasien ini membawa penyakit dari Kolombia. Akan tetapi, Kementerian Kesehatan Cile menegaskan bahwa wabah penyakit Zika sulit menular di negara ini karena kondisi cuaca tidak kondusif  berkembangnya nyamuk.

Wabah Zika terus menular di Amerika Selatan - ảnh 1
Melakukan sosialisasi untuk mencegah
dan memberantas virus Zika di Brazil
(Foto: sggp.org.vn)

Kementerian Kesehatan Ekuador, pada hari yang sama, mengkonfirmasikan bahwa seorang wanita yang hamil telah terkena virus Zika. Untuk menghadapi situasi wabah penyakit yang terus menular, komunitas negara-negara Amerika Latin dan Kawasan Karibia (CELAC) mengadakan konferensi Menteri Kesehatan negara-negara anggotanya, di Montevideo, Ibukota Uruguay, Selasa (2/2) guna membahas langkah-langkah memperkuat koordinasi antar-negara untuk menghadapi virus Zika.

WHO memperingatkan bahwa wabah penyakit Zika yang ditularkan oleh nyamuk sedang meledak kuat di negara-negara di benua Amerika dengan jumlah kasus pengidap penyakit ini bisa mencapai 4 juta orang pada tahun ini. 

Komentar

Yang lain