Wakil Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima Menteri Luar Negeri Kuba

(VOVworld) – Ketika menerima Menteri Luar Negeri (Menlu) Kuba, Bruno Rodriguez Parrilla, pada Kamis sore (11 September), di kota Hanoi, Wakil Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Nguyen Thi Kim Ngan menegaskan bahwa MN Vietnam selalu bersama dengan Partai dan Negara mendorong hubungan persahabatan dan kerjasama antara dua negara maupun bersedia berbagi pengalaman di bidang legislatif dengan Kuba.

Wakil Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima Menteri Luar Negeri Kuba - ảnh 1
Wakil Ketua MN Nguyen Thi Kim Ngan menerima Menteri Luar Negeri Kuba
(Foto : daibieunhandan.vn)



 Sebagai Ketua Asosiasi Persahabatan Vietnam-Kuba, Wakil Ketua MN meminta kepada dua fihak supaya bekerjasama erat dalam mengadakan aktivitas memperingati ult ke-55 penggalangan hubungan diplomatik Vietnam-Kuba pada tahun mendatang.

Pada fihaknya, Menlu Kuba, Bruno Rodriguez Parrilla menyatakan bahwa fihak Kuba sedang aktif berkoordinasi dengan Vietnam mengadakan aktivitas peringatan ult ke-55 pengglangan hubungan diplomatik antara dua negara, dan aktif menghadiri Konferensi ke-7 kawasan Asia-Pasifik bersatu dengan Kuba yang akan diadakan di Vietnam pada tahun 2015./.

Komentar

Yang lain