Wakil Ketua Partai Pekerja RDRK mengunjungi Institut Ilmu Pertanian Viet Nam

(VOVWORLD) - Delegasi tingkat tinggi Republik Demokrasi Rakyat Korea (RDRK) yang dikepalai Wakil Ketua Partai Pekerja RDRK, Ri Su Yong, pada Kamis pagi (28/2), di Kota Ha Noi, mengunjungi Institut Ilmu Pertanian Viet Nam. 
Wakil Ketua Partai Pekerja RDRK mengunjungi Institut Ilmu Pertanian Viet Nam - ảnh 1 Panorama kunjungan tersebut (Foto: Duong Giang/VNA)

Delegasi ini meliputi Wakil Ketua Partai Pekerja RDRK merangkap Kepala Departemen Internasional, Ri Su Yong; Wakil Ketua Partai Pekerja RDRK merangkap Kepala Departemen Organisasi, Kim Pyong Hae; Wakil Ketua Partai Pekerja RDRK merangkap Kepala Departemen Ekonomi Pusat dan sebagainya.

Pada pertemuan ini, Direktur Institut Ilmu Pertanian Viet Nam, Profesor, Doktor Nguyen Hong Son memperkenalkan produk-produk pertanian unggulan dari Viet Nam, bersamaan itu menganggap bahwa ini merupakan peluang untuk memperkuat pertukaran informasi, dan memperkuat kerjasama tentang ilmu pengetahuan dan teknologi dalam pertanian, melalui itu memperkuat solidaritas, persahabatan dan kerjasama dalam meneliti ilmu dan mengembangkan ekonomi antara dua negara.

Direncanakan, pada sore hari yang sama, delegasi tingkat tinggi Partai Pekerja RDRK mengunjungi Grup Telekomunikasi Militer Viettel dan Koperasi Dan Hoai, (kabupaten Dan Phuong, kota Ha Noi) menurut program kerja di Viet Nam.

Juga pada pagi hari itu, delegasi ini melakukan kunjungan kerja kepada pemimpin Provinsi Hai Duong, mengunjungi pabrik Perusahaan Persero Plastik dan Lingkungan Hijau An Phat (kabupaten Nam Sach, provinsi Hai Duong) dan menanami pohon kenangan di sini.

Komentar

Yang lain