Wakil Presiden Vietnam, Nguyen Thi Doan memimpin sidang Dewan Bantuan Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam

(VOVworld ) – Pada Selasa sore (24 Maret), di kota Hanoi, Wakil Presiden Vietnam, Nguyen Thi Doan memimpin sidang Dewan Bantuan Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam guna mengevaluasikan aktivitas pada tahun 2014 dan menggelarkan pengarahan dan tugas tahun 2015.

Wakil Presiden Vietnam, Nguyen Thi Doan memimpin sidang Dewan Bantuan Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam - ảnh 1
Wakil Presiden Nguyen Thi Doan (kiri) berbicara di depan sidang
(Foto: vov.vn)

Pada tahun lalu, Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam telah menggerakkan biaya kira-kira 97 miliar dong Vietnam, membantu kira-kira 87.000 orang anak yang menjumpai kesulitan berat. Dari sumber bantuan Dana ini banyak proyek telah dibangun seperti gedung sekolah, rumah internat, taman kanak-kanak dan lain-lain; memberikan bantuan mendadak kepada puluhan ribu orang anak di banyak daerah.

  Wakil Presiden Nguyen Thi Doan meminta: Dana tersebut perlu menyusun rencana aktivitas kongkrit di atas dasar kebutuhan daerah-daerah, menyeimbangkan sumber bantuan dari para donor dengan target berfokus pada anak-anak penyandang cacad dan anak miskin. Tahun ini, Dana Bantuan tersebut berupaya menggerakkan biaya kira-kira 75 miliar dong Vietnam, membantu 47.000 orang anak yang menjumpai kesulitan./.

Komentar

Yang lain