Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam

(VOVWORLD) - Selain roti dan “pho”, Rough Guides merekomendasikan para wisatawan juga menikmati kue ikan Hanoi, mie Quang, nasi beras pecah Sai Gon.

Rough Guides merupakan salah satu majalah panduan wisata terkenal di dunia yang berkantor di Inggris. Rough Guides menilai kuliner Vietnam sangat khas, berkesan, dan adalah salah satu yang paling enak di Asia Tenggara. Dari warung pinggir jalan hingga restoran kelas atas, semua makanan Vietnam rasanya merupakan paduan asam, pedas, asin, manis. Berikut ini adalah 9 makanan yang tidak  boleh dilewatkan wisatawan ketika berkunjung ke Vietnam: 

Lumpia

Lumpia yang populer di Vietnam Utara adalah gulungan kertas nasi (rice paper) yang diisi berbagai jenis sayuran mentah, daging, dan udang. Lumpia versi Vietnam Selatan biasanya berteman dengan sate panggang, pisang hijau, belimbing, dan saus kacang. Di banyak restoran Vietnam, lumpia digunakan sebagai hidangan pembuka sebelum hidangan utama.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 1

                                  Lumpia diapresiasi di semua daerah Vietnam

Roti

Roti adalah salah satu jajanan (street food) paling terkenal, roti masuk ke Vietnam saat kolonialisme Perancis pada abad ke-19 dalam bentuk baguette, kemudian orang Vietnam memberi tambahan isian roti. Roti Vietnam biasanya mempunyai isi daging ayam, daging sapi, dan daging babi, pate, telur goreng, dan beberapa jenis acar sayuran. Roti tidak hanya dijual di seluruh Vietnam saja, melainkan juga muncul di banyak kota besar di dunia seperti: London, New York, Tokyo, dan sebagainya.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 2

                                     Roti adalah intisari dari jajanan Vietnam.

Banh Xeo (Pancake Goreng Gurih Vietnam)

Berbagai jenis banh xeo datar dan goreng yang diisi dengan udang, daging, tauge, telur, dan sebagainya digulung dengan kertas nasi dan dicelupkan dengan saus ikan asam manis adalah makanan camilan yang sangat disukai masyarakat Vietnam dan para wisatawan asing. Meskipun berasal dari Vietnam Tengah dan Vietnam Selatan, banh xeo populer di seluruh daerah dan sangat mudah  untuk menemukan toko yang menjual di seluruh tiga wilayah Vietnam

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 3

         Majalah Inggris menyarankan untuk mencoba banh xeo di Kota Ho Chi Minh.

Bun Cha (Mie Beras Daging Panggang)

Bun cha, khususnya di Kota Hanoi adalah satu makanan khas yang dapat ditemukan para wisatawan di semua jalan ibu kota. Sate daging atau potongan-potongan kecil daging dipanggang di atas kompor arang yang dimakan dengan bihun segar dan saus ikan asam manis serta sayuran mentah. Dapat  digunakan sebagai makanan utama seperti makan siang.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 4                               Bun cha diapresiasi karena rasanya yang khas.
Pho (Mi Sapi Khas Vietnam)

Menyebutkan kuliner Vietnam tidak bisa mengabaikan “jiwa nasional”, yaitu pho, dapat dimakan kapan saja dalam sehari, tetapi sebagian orang Vietnam menyantapnya untuk sarapan. Pho berasal dari Vietnam Utara tetapi makanan tersebut populer di seluruh negeri. Pho juga mempunyai banyak jenis untuk dipilih oleh para pelanggan seperti pho ayam, pho sapi (setengah matang, matang, sandung lamur sapi, dan sebagainya). Seperti banyak makanan lainnya, ada banyak bumbu segar seperti lemon, cabai dan beberapa  sayuran mentah  sebagai pelengkap pho.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 5

                                          Pho adalah simbol kuliner Vietnam.

Kue Ikan

Kue ikan yang berasal dari Ibu Kota Hanoi juga salah satu makanan terkenal dari kuliner Hanoi. Disebut sebagai kue ikan tetapi makanan yang terbuat dari ikan goreng harum dengan bawang, dimakan dengan bihun, kemangi segar, kacang panggang, dan terasi. Ikan yang membuat makanan tersebut terutama adalah ikan lang (ilmiah hemibagrus), ikan lele, dipotong-potong dan digoreng segera setelah pelanggan memilih makanan. Kemudian menambah daun bawang dan adas untuk bersama-sama dimasak, apabila sudah matang, Anda bisa menikmatinya.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 6

                                         Kue ikan berasal dari Kota Hanoi.

Cao lau (satu jenis mie di Provinsi Quang Nam, Vietnam Tengah):

Cao lau adalah makanan khas di jalan kuno Hoi An, satu mangkuk besar yang dimasak dari Cao lau (seratnya lebih keras dan lebih tebal dari mie pho), tauge, daging babi panggang merah, tahu, sayuran mentah, dan semangkuk sup. Apabila ingin menikmati cao lau yang lezat, Anda harus pergi ke Hoi An, Anda akan merasakan kekhasan makanan tersebut.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 7

                      Cao lau adalah makanan lezat yang terkenal di Kota Hoi An.

Mie Quang:

Seperti namanya, mie Quang adalah makanan khas di daerah Quang, yang paling populer di kota pesisir Da Nang. Kalau dulu mie tersebut hanya diisi udang dan daging, sekarang telah diubah dam dibuat dengan banyak bahan mentah lainnya seperti katak, babi gulung, iga, daging sapi, daging ayam, dan lain-lain. Mirip dengan cao lau, mie Quang tidak berair, dimakan dengan sayuran mentah, kacang panggang, kertas nasi renyah.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 8
Mie Quang adalah makanan khas dari daerah Quang yang paling populer di kota pesisir Da Nang
Nasi “Tam” (Nasi beras pecah):

Apabila berjalan di Kota Sai Gon, para pelanggan akan melihat berbagai toko yang menjual nasi “tam” di semua tempat, karena ini merupakan jajanan yang paling terkenal dan termudah untuk dimakan. Nasi “tam” adalah satu bagian nasi (dimasak dari nasi pecah) yang dimakan dengan daging, iga babi, telur dadar, telur gulung atau ikan, sayuran saus asam manis. Tika hanya disukai oleh orang Vietnam saja, melainkan para wisman juga menyukai makanan tersebut.

Majalah Inggris Sarankan 9 Makanan yang Harus Dicoba ketika Kunjungi Vietnam - ảnh 9

                            Nasi “tam” terkenal tidak hanya di Kota Ho Chi Minh.

Komentar

Yang lain