Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi

(VOVworld) – Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi dibuka pada Kamis 5 Juli di Hanoi dan akan berlangsung selama dua hari. Ini untuk pertama kalinya satu Forum  tentang pendorongan perdagangan - investasi antara Vietnam dan Amerika Latin diselenggarakan dengan skala besar, sekaligus untuk menegaskan garis politik hubungan luar negeri Vietnam yaitu menghargai pengembangan hubungan kerjasama yang menyeluruh dengan semua negara Amerika Latin, sekaligus memanifestasikan tekad dua pihak dalam meningkatkan hubungan ekonomi perdagangan yang berkembang pantas dengan potensi dan hubungan politik yang baik. 

Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi - ảnh 1
Acara pembukaan Forum Vietnam - Amerika Latin
(Foto: news.vnanet.vn)

Amerika Latin adalah satu pasar besar dengan kira-kira 580 juta jiwa penduduk, total GDP-nya mencapai lebih dari USD 5,5 triliun, diantaranya ada tiga perekonomian yang berada dalam kelompok 20 negara maju (G 20) yaitu Brasil, Meksiko dan Argentina. Amerika Latin adalah kawasan yang dimanjakan oleh alam dengan sumber daya alam yang kaya, punya potensi dalam permodalan dan saints-teknologi. Selama bertahun-tahun ini, hubungan antara Vietnam dan negara-negara di kawasan Amerika Latin berkembang kuat dan mantap.

Sampai sekarang, Vietnam telah menggalang hubungan diplomatik dengan 27 negara Amerika Latin, telah membentuk Komite-komite Kerjasama Gabungan antar pemerintah dengan lima negara, membentuk mekanisme-mekanisme konsultasi politik dengan 15 negara Amerika Latin. Dalam waktu 10 tahun ini, telah ada 9 kunjungan yang dilakukan para pemimpin senior Vietnam ke negara-negara Amerika Latin, dan sebaliknya ada 10 kunjungan yang dilakukan para pemimpin senior negara-negara Amerika Latin ke Vietnam. Vietnam sekarang telah membuka 7 Kedutaan Besar di kawasan ini. Sedangkan ada 8 negara Amerika Latin yang telah membuka Kedutaan Besar di Hanoi, dll. 

Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi - ảnh 2
PM Vietnam Nguyen Tan Dung membacakan pidato pembukaan Forum tersebut
(Foto: nguyenminhquang.com)

Hubungan kerjasama ekonomi perdagangan antara Vietnam dan negara-negara Amerika Latin tidak henti-hentinya meningkat, khususnya ialah pertukaran perdagangan yang mencapai taraf kenaikan yang mengesankan. Nilai perdagangan bilateral telah naik 17 kali lipat selama 10 tahun ini (dari USD 300 juta pada tahun 2000 menjadi USD 5,1 miliar pada tahun 2011), diantaranya nilai perdagangan antara Vietnam dengan beberapa negara besar di kawasan ini seperti Brasil, Argentina dan Meksiko telah melampau taraf USD 1 miliar per tahun.

Total modal investasi yang dikomitmenkan Vietnam di kawasan ini mencapai lebih dari USD 7 miliar dan modal investasi kawasan Amerika Latin di Vietnam mencapai kira-kira USD 2 miliar. Menurut Deputi Menteri Luar Negeri Vietnam Nguyen Phuong Nga, semua hasil tersebut barulah merupakan langkah awal dan prospek pengembangan hubungan perdagangan dan investasi antara Vietnam dengan negara-negara di kawasan ini masih sangat besar.

Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi - ảnh 3
Deputi Menlu Vietnam Nguyen Phuong Nga
(Foto: vtc.vn)

Deputi Menteri Luar Negeri Vietnam Nguyen Phuong Nga mengatakan: "Dua pihak punya keunggulan yang bisa saling melengkapi. Misalnya Vietnam punya pasar besar dengan 90 juta jiwa penduduk, punya posisi geo-politik yang penting di kawasan Asia Tenggara, adalah perekonomian yang sedang berkembang secara dinamis dan atraktif bagi investasi asing. Sementara itu, negara-negara Amerika Latin merupakan satu pasar yang luas, punya kebutuhan barang yang beraneka-ragam, sesuai dengan kebutuhan barang ekspor Vietnam, bersamaan itu Amerika Latin juga merupakan sumber pemasokan bahan mentah, bahan kabar, modal dan teknologi di beberapa bidang yang sedang amat dibutuhkan Vietnam. Satu kekondusifan obyektif yang lain ialah kedua kawasan sedang berkembang secara dinamis. Konektivitas ekonomi di kawasan serta konektivitas ekonomi antar kawasan juga sedang berkembang kuat dengan sangat banyak mekanisme kerjasama seperti Forum Kerjasama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC), kerjasama ekonomi antara ASEAN dengan blok pasar bersama Benua Amerika (ASEAN – MERCOSUR), kerjasama kemitraan lintas Pasifik (TPP), Forum Kerjasama Asia Timur – Amerika Latin (FEALAC)".

Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi - ảnh 4
Para peserta Forum Vietnam - Amerika Latin ini
(Foto: nguyenminhquang.com)

Supaya semua potensi dan kesempatan ini menjadi kenyataan, menuju ke pembangunan satu hubungan kemitraan dagang dan investasi yang dinamis dan berkesinambungan antara Vietnam dan Amerika Latin, hal yang punya arti penting istimewa ialah harus mengatasi semua pagar informasi dan jarak geografi, mendorong pengertian dan perhatian dari badan-badan pemerintah dan badan usaha dua pihak, membentuk mekanisme-mekanisme perbahasan dan mendorong kerjasama yang praksis.

Justru oleh karena itu, ide tentang penyelenggaraan satu forum bagi para pengelola, kalangan pebisnis dan investor Vietnam dan Amerika Latin untuk berbahas tentang potensi, kesempatan, arah kerjasama serta mencari cara yang efektif untuk mengatasi kesulitan dan kemacetan, menciptakan langkah perkembangan terobosan dalam hubungan ekonomi – perdagangan dan investasi antara Vietnam dan Amerika Latin merupakan satu langkah yang proaktif dari pemerintah Vietnam, memanifestasikan penghargaan dan tekad membawa hubungan antara Vietnam dengan negara-negara sahabat di Amerika Latin terus berkembang. Forum ini menerima dukungan yang kuat dari komunitas badan usaha Vietnam dan Amerika Latin, dari wakil pemerintah dan diplomatik semua negara Amerika Latin di Vietnam. 

Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi - ảnh 5
Duta Besar Venezuela untuk Vietnam Jorge Rondon Uzcategui
(Foto: nhandan.com.vn)

Duta Besar Venezuela Jorge Rondon Uzcategui menganggap: "Satu forum seperti ini akan membantu mempererat hubungan yang selama ini sudah sangat istimewa antara Vietnam dan negara-negara di kawasan Amerika Latin. Saya berharap supaya forum ini akan menjadi langkah pertama yang amat penting untuk mendorong lebih lanjut lagi hubungan antara dua pihak dan kami bisa memastikan bahwa semua pagar geografi dan bahasa setelah ini akan hilang. Ini juga merupakan prasyarat bagi kita untuk mengembangkan hubungan secara lebih kuat lagi pada masa depan".

Dalam kerangka forum kali ini, di samping berbagai sidang dan perbahasan juga diadakan aktivitas-aktivitas kontak bilateral, pameran, dll. Para utusan juga mengunjungi teluk Ha Long, tempat wisata yang terkenal di Vietnam sekaligus mengunjungi beberapa basis ekonomi di provinsi Quang Ninh. Ini merupakan kesempatan bagi sahabat-sahabat internaisonal untuk mencaritahu lebih banyak lagi tentang situasi perkembangan ekonomi di Vietnam, menyosialisasikan dan memperkenalkan negeri, manusia dan kebudayaan Vietnam.

Forum Vietnam – Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi: mempersempit jarak geografi dan meningkatkan kerjasama investasi - ảnh 6
Panorama Forum Vietnam - Amerika Latin tentang perdagangan dan investasi
(Foto: nguyenminhquang.com)

Dalam laju perkembangan dewasa ini, baik Vietnam maupun negara-negara Amerika Latin menetapkan bahwa hal yang penting ialah harus menciptakan pacuan yang kuat di bidang perdagangan dan investasi. Forum kali ini diharapkan akan menciptakan pacuan yang penting tersebut. Diharapkan, setelah forum ini akan dibentuk lebih banyak mekanisme kerjasama baru dan banyak permufakatan kerjasama yang kongkrit antara Vietnam dan negara-negara Amerika Latin, membawa hubungan ekonomi perdagangan dan investasi antara Vietnam dan negara-negara Amerika Latin mencapai perkembangan yang kuat pada tahun-tahun mendatang./.

Komentar

Yang lain