Sity Hara – Seorang Perempuan Etnis Minoritas Cham yang Sepenuh Hati demi Pekerjaan Jaring Pengaman Sosial

(VOVWORLD) - Saudari Sity Hara, seorang perempuan etnis minoritas Cham yang beragama Islam di Kecamatan Khanh Hoa, Kabupaten Chau Phu, Provinsi An Giang, Vietnam Selatan pernah menempuh kuliah di Malaysia, jurusan ilmu sosial-humanoria.  Tetapi, setelah 4 tahu berkuliah, dengan rasa cinta terhadap kampung halaman dan sepenuh hati demi masyarakat, dia memutuskan kembali ke Vietnam untuk memberikan dedikasinya kepada kampung halaman, dan komunitas orang Cham di Provinsi An Giang.

Selaku Anggota Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, Wakil Ketua Komite Amal, Badan Perwakilan Komunitas Islam Provinsi An Giang, Saudari Sity Hara sudah menggerakkan dana puluhan miliar VND, membantu orang miskin dan orang yang menjumpai kesulitan, membangun rumah persatuan, rumah kasih sayang, dan membentuk dana beasiswa untuk membantu siswa pergi ke sekolah.

Sity Hara – Seorang Perempuan Etnis Minoritas Cham yang Sepenuh Hati demi Pekerjaan Jaring Pengaman Sosial - ảnh 1Sity Hara mengajar bahasa Inggris secara gratis kepada anak-anak (Foto: Diberikan tokoh)

“Saya sangat suka belajar bahasa Inggris karena saya mau berkomunikasi dengan orang-orang asing.”

“Saya sudah tiga bulan belajar di kelas  yang diajar Bu guru Hara. Dia mengajarkan banyak ilmu pengetahuan kepada saya dan  sangat mencintai kami.”

Demikianlah kata-kata asal hati dari dua di antara puluhan pelajar etnis minoritas Cham yang sedang ikut kursus belajar bahasa Inggris secara gratis di Kecamatan Khanh Hoa, Kabupaten Chau Phu, Provinsi An Giang. Kursus dibentuk dan diajar langsung oleh Saudari Sity Hara. Kelas yang sudah dibuka 6 bulan ini adalah keinginan yang disimpan perempuan yang berusia 39 tahun tersebut dengan keingingnan membantu anak-anak dalam komunitas etnis Cham bisa meningkatkan kemampuan berbahasa asing. Di samping itu, pada beberapa tahun ini, sebelum memasuki tahun ajar baru, dia dan beberapa anggota Badan Perwakilan Komunitas Islam Provinsi An Giang telah menggerakkan dana, memberikan ratusan beasiswa dan bingkisan kepada para pejalar untuk membantu mereka terus bersekolah.

Khususnya, mayoritas perempuan etnis Cham hanya melakukan pekerjaan rumah tangga, merawat keluarga, menjahit, menenun kain dan menyulam, sedikit berpartisipasi dalam kegiatan ekonomi, sosial-budaya dan sebagainya. Melihat kenyataan, dia telah membentuk Klub “Perempuan etnis minoritas Cham An Giang  untuk bersama-sama mengentas diri dari kemiskinan”. Kelub ini telah menyerap partisipasi sekitar 1.000 anggota dari 9 masjid  di 5 kecamatan di Provinsi An Giang. Sejak kelub tersebut terbentuk, para anggotanya tidak hanya mendukung dan saling membantu dalam mengembangkan usaha ekonomi saja, keikutsertaan dalam klub tersebut juga membantu mereka percaya diri memanifestasikan kemampuannya dan memberikan sumbangan pada perkembangan komunitas. Saudari Sity Hara berbagi:

“Melakukan pekerjaan amal harus bertolak dari hati sanubari. Untuk melaksanakan seperti itu,  maka saya sendiri harus melihat kesulitan mereka. Saya ingin memberikan  jasa dan tenaga  untuk membantu komunitas. Saya dan Badan Perwakilan selalu berupaya sekuat tenaga untuk membantu komunitas, khususnya keluarga-keluarga miskin, keluarga-keluarga prasejahtera, atau keluarga-keluarga yang memerlukan perhatian”.

Sity Hara – Seorang Perempuan Etnis Minoritas Cham yang Sepenuh Hati demi Pekerjaan Jaring Pengaman Sosial - ảnh 2Serah-terima rumah persatuan (Foto: Koran An Giang)

Selama beberapa tahun ini, Saudari Sity Hara telah  memobilisasi sumbangan uang dari sejumlah  organisasi dan individu untuk membangun rumah persatuan dan rumah kasih sayang, setiap rumah senilai 80 juta VND. Dapat hidup dalam rumah yang indah dan bersih yang diberikan Badan Perwakilan Komunitas Islam Cham An Giang dan dibangun dari sumber biaya penggerakan  Saudari Sity Hara, Ibu A Se, di  dusun Phum Xoai, Kecamatan Chau Phong, Kotamadya Tan Chau, Provinsi An Giang berbagi bahwa dari saat ini dia telah mempunyai tempat hidup, hanya  berupaya bekerja untuk  membekarkan anak-anak  guna makan dan belajar saja. Ketika bicara tentang Saudari Sity Hara, Ibu A Se dan warga etnis minoritas Cham di sana biasanya memanggilnya dengan sebutan yang penuh kasih sayang yaitu  Mari Giah.                                    

Pada tahun 2021, melalui hubungan- hubungannya di dalam dan luar negeri, Saudari Sity Hara telah menggerakkan sejumlah organisasi dan individu  untuk mendukung jaring pengaman sosial dengan jumlah uang sebanyak lebih dari 7,3 miliar VND. Hanya terhitung dari awal tahun hingga sekarang, dia telah menggerakkan sumbangan uang, membangun 8 rumah persatuan dan rumah kasih sayang. Bapak Hi Jacky, Kepala Badan Perwakilan Komunitas Islam Provinsi An Giang mengatakan:

 “Selama ini, Saudari Sity Hara sangat bersemangat dan sepenuh hati bekerja demi komunitas, kapan pun juga berkiblat ke masyarakat, guna membantu  masyarakat mengentas diri dari kemiskinan. Dia sangat memberanikan diri mengusahakan sumber biaya agar bersama-sama dengan Badan Perwakilan melaksanakan dengan baik kebijakan dan rencana yang telah ditetapkan. Pada waktu  mendatang, Badan Perwakilan Islam  Provinsi An Giang dan Saudari Sity Hara akan bersama-sama bersinergi dengan negara untuk melaksanakan dengan baik pekerjaan jaring pengaman sosial, memikirkan kehidupan orang miskin, membangun rumah kasih sayang agar mereka mendapatkan tempat pemukiman yang stabil.”

Semua pekerjaan  yang dilakukan saudari Sity Hara tidak hanya membantu orang yang menjumpai kemiskinan dan kesulitan saja, melainkan juga membangkitkan semangat humanisme, menyalakan api sukarela dalam setiap hati orang,  memberikan sumbangsih  positif dalam melaksanakan kebijakan mengenai jaring pengaman sosial, melaksanakan tujuan mengurangi kemiskinan di daerah setempat. ./.

Komentar

Yang lain