Pembukaan Festival ke-3 Teh Thai Nguyen,Vietnam-tahun 2015

(VOVworld) - Acara pembukaan Festival ke-3 Teh Thai Nguyen, Vietnam-tahun 2015 dengan tema: “Inti Sari Teh Vietnam” dibuka Kamis malam di provinsi Thai Nguyen (Vietnam Utara). Festival kali ini  turut menyosialisasikan citra pariwisata, kebudayaan daerah Thai Nguyen kepada komunitas di dalam negeri dan sahabat-sahabat internasional. Aksenstuasi Festival kali ini ialah “Festival Budaya Teh” dengan  dihadiri oleh badan-badan usaha, dan desa-desa kerajinan teh di dalam dan luar negeri.



Pembukaan Festival ke-3 Teh Thai Nguyen,Vietnam-tahun 2015 - ảnh 1
Festival ke-3 Teh Thai Nguyen, Vietnam-tahun 2015
(Foto: chetrathainguyen.com )

Ketika berbicara di depan acara pembukaan ini, Deputi Perdana Menteri Vietnam,  Nguyen Xuan Phuc percaya bahwa melalui aktivitas-aktivitas praksis di Festival ini, cabang produksi teh terus mengembangkan  lebih  banyak lagi  brand teh nasional yang terkenal di pasar internasional, budaya teh Vietnam akan selama-lamanya merupakan aspek budaya yang unik dan lebih menganekaragamkan kehidupan  spiritutal dari rakyat Vietnam dan sahabat-sahabat internasional. Deputi PM Nguyen Xuan Phuc memberitahukan: “Dengan mengembangkan tradisi daerah bumi yang kaya  dengan  tradisi sejarah revolusioner, potensi dan pengembangan yang beraneka ragam, saya percaya bahwa pemerintahan provinsi dan rakyat provinsi Thai Nguyen akan terus mengembangkan tradisi baik itu, bertekat mengatasi kesulitan dan tantangan, membangun provinsi Thai Nguyen menjadi provinsi industri menurut pengarahan modern, pantas sebagai pusat ekonomi, kebudayaan, dan pendidikan di daerah lereng gunung Bac Bo, memberikan sumbangan penting pada usaha membangun dan membela Tanah Air”.

Komentar

Yang lain