Museum Nasional Raja Hung- tempat melukiskan masa lampau yang heroik dari bangsa Vietnam

(VOVWORLD) - Berlokasi di sebuah bukit di Kecamatan Hy Cuong, Kota Viet Tri, Provinsi Phu Tho, Vietnam Utara, Museum  Nasional Raja Hung yang terletak dalam Kompleks Situs Peninggalan Sejarah Kuil Memuja Raja Hung merupakan sebuah arsitektur yang unik, melestarikan dan melukiskan jelas satu tahapan sejarah yang heroik dari bangsa Vietnam.  Tempat ini juga merupakan tempat dimana setiap orang Vietnam, baik di dalam maupun di luar negeri, ketika setiap kakali datang mengunjungi-nya juga merasa bangga. 
Museum Nasional Raja Hung- tempat melukiskan masa lampau yang heroik dari bangsa Vietnam - ảnh 1Museum Nasional Raja Hung- satu bangunan arsitektur unik -tempat  melestarikan dan melukiskan jelas satu tahapan sejarah yang heroik dari bangsa Vietnam. (Foto: vietnamtourism.com)

Museum Nasional Raja Hung yang terletak dalam kompleks situs peninggalan sejarah Kuil Memuja Raja Hung merupakan destinasi istimewa dalam keyakinan dari setiap orang Vietnam. Museum ini dibangun pada tahun-tahun 80-an abad XX dan  berulang kali mengalami pemugaran.

Museum Nasional Raja Hung yang terdiri dari dua tingkat  dan area seluas  1000 meter persegi dirancang berdasarkan pada pandangan dunia orang Vietnam kuno dengan konsep bahwa mata hari  berbentuk bulat dan bumi berbentuk persegi. Kalau berdiri di gunung Nghia Linh ke bawah, meseum ini laksana satu kotak persegi raksasa yang membangkitkan imajinasi dengan legenda Kue Chung dan Kue Day dalam legenda sejarah bangsa Vietnam.

Di museum ini, sekarang ada kira-kira 700 buah benda asli di antara 4 000 buah benda koleksi dan dipamerkan di 5 ruang tematik resmi, melukiskan dan menonjolkan tema-tema: Negeri dan manusia zaman primitif; Zaman mendidirikan Negara; Usaha mendirikan Negara Van Lang yang dijalankan oleh para Raja Hung; Kompleks Situs Peninggalan Sejarah Raja Hung dan pemujaan Raja Hung di fundasi bumi kuno Phong Chau; Perasaan rakyat dan perhatian rezim-rezim sosial terhadap Kuil Memuja Raja Hung. Seorang pemandu Museum Nasional Raja Hung memberitahukan: “Tempat kita  sedang berada ini adalah kamar nomor 3 Museum Nasional Raja Hung dengan tema: “Usaha mendirikan Negara Van Lang dari para Raja Hung” dan di ini juga dipajang benda-benda  dari perunggu. Hal ini menunjukkan puncak seni pengcoran perunggu  pada tahap  budaya Dong Son”.

Museum Nasional Raja Hung- tempat melukiskan masa lampau yang heroik dari bangsa Vietnam - ảnh 2
Museum Nasional Raja Hung- tempat melukiskan masa lampau yang heroik dari bangsa Vietnam - ảnh 3Benda-benda yang dipajang di Museum  Nasional Raja Hung. (Foto: vietnamtourism.com) 

Museum Nasional Raja Hung setiap hari menyambut kedatangan ribuan wisatawan. Khususnya  pada kesempatan  hari haul cikal bakal bangsa Raja Hung (tanggal 10 bulan tiga kalender imlek) dan puluhan ribu wisatawan yang datang mengunjungi  Kompleks Situs Peninggalan Sejarah Kuil Memuja Raja Hung dan Museum Nasional Raja  Hung.

 Saudari Nguyen Thi Van An, Kepala Tim Pemandu Museum Nasional Raja Hung  memberiahukan bahwa dalam upaya menjembatani masa kini dan masa lampau, memperkenalkan  proses sejarah  pendirian dan pengembangkan Negara Vietnam tahap demi tahap, barisan personel tentang sosisalisasi dan bimbingan di sini salalu  mengembangkan peranan-nya untuk bisa menyampaikan informasi kepada  rakyat dan  wisatawan untuk bisa mendekati secara paling dekat pusaka-pusaka budaya bernilai dari bangsa Vietnam. Saudari Nguyen Thi Van Anh memberitahukan: “Kompleks Situs Peninggalan Sejarah  Kuil Memuja Raja Hung merupakan tempat pemujaan nenek moyang bersama dari bangsa Vietnam, merupakan tempat di mana semua orang Vietnam  ingin datang berkunjung dan pulang kembali. Dalam perjalanan  pulang  kembali ke asal-usul itu, ada satu hal yang sangat istimewa ialah ketika datang mengunjungi Kuil Memuja Raja Hung,  tempat yang ingin dipilih semua orang untuk dikunjungi ialah Museum Nasional Raja Hung. Museum ini merupakan tempat melestarikan banyak benda yang bernilai untuk menunjukkan bahwa  pada zaman  Raja Hung, di samping nilai-nilai  yang bisa kita lihat yaitu keyakinan memuja  Raja Hung, masih ada  banyak benda  bernilai yang ditemukan di sini untuk membuktikan bahwa zaman Raja Hung merupakan zaman yang sungguh-sungguh ada dalam sejarah”.

Setiap benda dan arkheologi zaman Raja Hung yang dipajang di museum ini  semuanya merupakan benda-benda  suci yang menyambungkan legenda-legenda  di bumi leluhur.

Dari benda-benda, alat-alat produksi dan aktivitas kehidupan orang kuno Vietnam, semuanya mencerminkan inti sari budaya selama setiap tahapan sejarah, memberikan   pengalaman-pengalaman yang interesan kepada para pengunjung.  Nyonya Nguyen Thu Huong, seorang wisatawan asal Kota Ha Noi memberitahukan: “Sebagai orang Vietnam,  semuanya mengenal legenda terkenal Lac Long Quan dan Au Co. Melalui ribuan benda  yang sedang disimpan di museum ini  bersama dengan bimbingan dan perkenalan yang mengesankan dari para personel di sini, semuanya telah memanifestasikan secara hidup-hidup sebagian dari legenda itu. Ketika datang mengunjungi museum ini maupun Kompleks situs peninggalan sejarah Kuil Memuja Raja Hung, saya merasa bangga tentang asa-usul bangsa dan tentang sejarah heroik tentang pendirian negara yang dijalankan oleh para pendahulu”.

 Lahirnya Museum  Nasional Raja Hung  di Kompleks Situs Peninggalan Sejarah Kuil Memuja Raja Hung  telah memenuhi  aspirasi  orang Vietnam  di dalam dan luar negeri yang setiap kali datang mengunjungi bumi leluhur. Museum ini telah melukiskan   sejarah heroik dari bangsa Vietnam, turut memperkenalkan Kompleks Situs Peninggalan Sejarah  Kuil Memuja Raja Hung, memanifestasikan moral: “minum air, harus ingat pada sumbernya” bersama dengan perasaan setiap warga Vietnam terhadap para Raja Hung. Di samping itu, museum ini juga membantu para wisatawan mancanegara mengerti asal usul bangsa Vietnam, kebudayaan tradisional Vietnam, moral orang Vietnam  supaya  lebih mencintai dan mengagumi-nya.

Komentar

Yang lain