24 negara dan teritori berpartisipasi pada Pekan Raya Pariwisata Internasional Vietnam 2015

(VOVworld) – Pada jumpa pers yang diadakan pada Rabu pagi (18 Maret) di kota Hanoi, Panitia Penyelenggara Pekan Raya Pariwisata Internasional Vietnam 2015 memberitahukan bahwa sampai saat ini, berbagai satuan di dalam dan luar negeri telah mendaftarkan nama untuk memamerkan produknya di kira-kira 500 gerai, diantaranya ada kira-kira 140 gerai internasional dan badan-badan usaha dari 24 negara dan teritori.

24 negara dan teritori berpartisipasi pada Pekan Raya Pariwisata Internasional Vietnam 2015 - ảnh 1
Pekan Raya VITM akan diadakan dari 3-6 April mendatang (ilustrasi)
(Foto: VNP)

Dengan tema: “Vietnam – Negeri dari pusaka-pusaka”, Pekan Raya Pariwisata Internasional Vietnam – VITM Hanoi 2015 akan berlangsung dari 3 sampai 6 April di Pusat Pekan Raya dan Pameran Vietnam. Dalam kerangka pekan raya ini juga akan diadakan banyak lokakarya, jumpa pers, dll beserta banyak aktivitas perdagangan dan kesenian.

Pada pekan raya ini, semua satuan peserta akan mendorong kuat program stimulasi dan berbagai perusahaan penerbangan berencana memberikan kira-kira 15.000 tiket pesawat dengan harga promo kepada para wisatawan. Berbagai perusahaan perjalanan juga telah menyiapkan 8.000 paket wisata dengan harga diskon dari 20% sampai 50%./. 
Berita Terkait

Komentar

Yang lain