25 negara Afrika menandatangani permufakatan membentuk Zona perdagangan bebas

(VOVworld) – Pada Rabu (10 Juni), di kota Sharm El-Sheikh, Mesir, 25 negara Afrika telah menandatangani permufakatan membentuk Zona perdagangan bebas yang terbesar di benua Hitam ini.

25 negara Afrika menandatangani permufakatan membentuk Zona perdagangan bebas - ảnh 1
Para utusan memfoto bersama pada
konferensi tingkat tinggi COMESA, di Mesir
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Zona perdagangan bebas trilateral ini meliputi 25 negara dari Pasar bersama Afrika Timur dan Selatan (COMESA), Komunitas Afrika Timur (EAC), Komunitas Perkembangan Afrika (SADC) yang menduduki separo jumlah anggota Uni Afrika (AU), berpenduduk 625 jiwa, dengan jumlah GDP mencapai kira-kira 1.200 miliar dolar Amerika Serikat, menduduki 58% GDP benua.

Penandatanganan permufakatan tersebut pada fihak Mesir ditunda sampai saat Parlemen baru negara ini dipilih. Sekarang negara Afrika Utara ini masih belum punya Parlemen setelah Parlemen yang dipilih pada tahun 2011 dibubarkan./.

Komentar

Yang lain