9,4 Juta Orang Sudan Selatan Butuhkan Bantuan pada 2023


(VOVWORLD) - Kantor Koordinasi Masalah-Masalah Kemanusiaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (OCHA), pada Jumat (25 November), mengumumkan bahwa ada sekitar 9,4 juta orang di Sudan Selatan yang membutuhkan bantuan dan perlindungan pada tahun 2023, meningkat 500.000 orang dibandingkan dengan prakiraan sebelumnya.

Menurut badan tersebut, konflik, wabah, berbagai jenis cuaca ekstrem seperti banjir dan kekeringan, tantangan-tantangan tentang kesehatan publik serta aktivitas-aktivitas intervensi sedang memburukkan kondisi hidup dari banyak warga Sudan Selatan. Hal ini menuntut Pemerintah Sudan Selatan supaya memperhatikan penguatan keamanan dan memperhebat investasi pada bidang-bidang pembangunan untuk memenuhi kebutuhan dasar warga.

Komentar

Yang lain