96% gudang senjata kimia Suriah telah dimusnahkan

(VOVworld) – 96% gudang gencatan senjata Suriah telah dimusnahkan dan sekarang hanya tinggal 12 basis produksi yang sedang terus dalam dalam proses pemusnahan. Ini merupakan kesimpulan yang dikeluarkan dalam laporan terkini dari Perutusan bersama Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Organisasi Pelarangan Senjata Kimia (PBB-OPCW).

96% gudang senjata kimia Suriah telah dimusnahkan - ảnh 1
Kapal Dermak "Ark Futura" berlabuh di pelabuhan Latakia (Suriah)
untuk ikut dalam pengangkutan senjata kimia ke luar dari Suriah
(Foto: Kantor Berita Vietnam)


Ketika berbicara di depan kalangan pers, koordinator khusus perutusan bersama tersebut, Ibu Sigrid Kaag memberitahukan telah menyampaikan laporan kepada semua anggota Dewan Keamanan PBB. Juga menurut Ibu Sigrid Kaag, 12 basis produksi sisanya yang meliputi 7 gudang dan 5 jalan terowongan pengangutan senjata kimia. Oleh karena itu, pemusnahan basis-basis ini hanya bersifat teknis dan melakukan pengawasan. 

Sebelumnya, pada 18 Agustus lalu, Amerika Serikat dan perutusan bersama PBB-OPCW memberitahukan telah memusnahkan semua jumlah zat kimia yang bisa digunakan untuk memproduksi senjata kimia di Suriah. Menurut rencana, perutusan bersama PBB-OPCW akan mengakhiri masa baktinya pada 30 September ini dan menyerahkan misinya kepada OPCW./.

Komentar

Yang lain