Acara penutupan Sidang Pleno ke-41, Komite Sentral Partai Rakyat Kamboja angkatan V

(VOVWORLD) - Sidang Pleno ke-41 Komite Sentral Partai Rakyat Kamboja (CPP) yang berkuasa, angkatan V telah ditutup pada Kamis (20 Desember).
Acara penutupan Sidang Pleno ke-41, Komite Sentral Partai Rakyat Kamboja angkatan V - ảnh 1 Panorama Sidang Pleno tersebut (Foto: VNA)

Ketika berbicara di depan jumpa pers setelah Sidang Pleno tersebut, juru bicara CPP, Chhim Phalvorun dan Suas Yara memberitahukan bahwa Sidang Pleno ini telah memilih badan pimpinan tambahan serta membahas dan mengesahkan politik besar dari Partai dan Pemerintah masa bakti VI dengan pimpinan CPP. Kongkritnya ialah, Sidang Pleno tersebut telah memilih lagi 7 Anggota Badan Tetap yang baru, meningkatkan seluruh  anggota-nya mencapai 37 orang. Selain itu, Sidang Pleno ini telah memilih Ek Sam Ol, Anggota Harian Komite Sentral Partai Rakyat Kamboja menjadi Ketua Komisi Pemeriksaan Pusat. Sidang Pleno tersebut juga mengesahkan banyak target dan solusi kepada CPP untuk terus mencapai kemenangan dalam pemilihan Dewan Ibukota/Provinsi, Kota/Distrik/Kabupaten pada bulan 5/2019.

Sidang Pleno ke-41 Komite Sentral CPP berseru kepada seluruh rakyat, partai-partai politik, organisasi-organisasi masyarakat supaya  bersatu menurut Undang-Undang Dasar dan Raja, terus membangun dan membela Tanah Air untuk berkembang selama-lamanya, merdeka, mandiri, damai, bebas dan demokratis.

Komentar

Yang lain