ADB meningkatkan modal bagi aktivitas bantuan dagang

(VOVWORLD) - Bank Pembangunan Asia (ADB), Senin (11/6), mengesahkan keputusan tambahan sebanyak 350 juta USD untuk memperluas lebih banyak lagi skala dan tarap pengaruh dari program Bantuan Dagang (TFP).

ADB juga memberitahukan akan meningkatkan tarap bantuan dari TFP menjadi 1,35 juta USD untuk mengejar kebutuhan pasar tentang bantuan dagang modal yang sudah naik kira-kira 50% pada tahun 2017.

TFP digelarkan di 21 perekonomian anggota ADB, di antaranya beraktivitas paling kuat di pasar Armenia, Bangladesh, Pakistan, Sri lanka dan Viet Nam. ADB memberikan bantuan kepada 12.000 badan usaha kecil dan menengah di negara-negara Asia sedang berkembang  dari tahun 2009 sampai sekarang ini. TFP turut mengurangi  kesenjangan tentang bantuan dagang antarpasar dengan cara memasok pinjaman-pinjaman dan mensponsori berbagai institusi keuangan yang membantu aktivitas dagang di kawasan.

Komentar

Yang lain