Akademi Teknologi Perposan dan Telekomunikasi menerima Gelar Pahlawan Kerja
(VOVworld) - Pada Kamis pagi (7 Maret), Akademi Teknologi Perposan dan Telekomunikasi menerima Gelar Gelar Pahlawan Kerja yang diberikan oleh Presiden Negara. Upacara itu ditayangkan langsung oleh TV dengan dua basis pendidikan dari Akademi Teknologi Perposan dan Telekomunikasi di ibu kota Hanoi dan kota Ho Chi Minh (Vietnam Selatan).
Akademi Teknologi Perposan dan Telekomunikasi menerima Gelar Pahlawan Kerja dengan dihadiri oleh Deputi Perdana Menteri Vietnam Nguyen Thien Nhan.
(Foto: internet).
Ketika berbicara di dini, Deputi Perdana Menteri (Deputi PM) Vietnam Nguyen Thien Nhan mengusulkan kepada Akademi itu supaya memperhatikan mengembangkan sumber daya manusia yang berkualitas tinggi, memperkuat lebih lanjut lagi jumlah dosen yang mempunyai tarap doktor dll....Ketika berbicara di upacara itu, Deputi PM Nguyen Thien Nhan menegaskan: “Kementerian Pendidikan dan Pelatihan sedang menjalankan program dari Pemerintah yang ditandatangani sampai 2020, kalau tamat Sekolah Tinggi, semua mahasiswa harus fasih berbahasa Inggris. Maka satu satuan Pahlawan Kerja jangan menunggu sampai tahun 2020. Sebaiknya ada satu program dan proyek yang khusus. Kami berharap bahwa Akademi menyusun rencana kombinasi dengan badan-badan lain di dalam negeri untuk mendidik kursus-kurus sekolah tinggi pertama yang berkualitas, menjadi satu pusat penelitian dan pendidikan keamanan jaringan yang terbesar di seluruh negeri”.
Akademi tersebut mempunyai dua basis di kota Hanoi dan kota Ho Chi Minh dengan skala lebih dari 28.000 mahasiswa dan aspiran./.