Aktivitas diplomatik tahun 2014 digelarkan secara bergelora dan efektif

(VOVworld) – Aktivitas diplomatik tahun 2014 digelarkan secara bergelora dan efektif. Demikian yang ditegaskan Deputi Perdana Menteri (PM), Menteri Luar Negeri (Menlu), Vietnam, Pham Binh Minh dalam acara “Rakyat bertanya – Menteri menjawab” pada Minggu (4 Januari) ini. Mengenai hasil-hasil yang menonjol dari instansi diplomatik pada tahun 2014, Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh menilai: pada tahun lalu, dunia dan kawasan mengalami banyak gejolak yang rumit, berpengaruh secara kuat terhadap keamanan dan perkembangan Vietnam. Pada latar belakang itu, semua aktivitas diplomatik dari Partai Komunis, Negara dan rakyat digelarkan secara bergelora, aktif dan efektif, turut menjaga lingkungan yang damai dan stabil, mengusahakan syarat-syarat internasional yang kondusif untuk mengembangkan dan terus meningkatkan posisi Vietnam di gelanggang internasional.

Aktivitas diplomatik tahun 2014 digelarkan secara bergelora dan efektif - ảnh 1
Deputi PM, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh
(Foto: baomoi.com)

Mengenai diplomasi politik, pada tahun 2013 Vietnam telah menggalang kerangka hubungan dengan banyak mitra yang penting, maka pada tahun 2014, Vietnam mengembangkan secara baik, mendorong hubungan-hubungan ini menjadi intensif, efektif dan praksis.

Diplomasi ekonomi turut mengatasi akibat-akibat dari instabilitas ekonomi, mendorong pertumbuhan melalui usaha aktif membantu memperluas pasar, menyerap investasi dan modal ODA dengan hasil-hasil yang kongkrit seperti: Uni Eropa menaikkan ODA untuk tahapan 2014-2020 menjadi Euro 400 juta, Jepang dan Vietnam meningkatkan hubungan ke kemitraan strategis yang luas dan mendalam serta mencapai komitmen ODA sebesar Yen 120 miliar untuk 5 proyek infrastruktur dan energi di Vietnam; Vietnam juga secara pada pokoknya menyelesaikan perundingan tentang perjanjian perdagangan bebas (FTA) dengan Republik Korea, Persekutuan Bea Cukai Rusia – Belarus – Kazakstan.

Deputi PM, Menlu Pham Binh Minh juga menegaskan bahwa politik hubungan luar negeri Vietnam telah turut menjaga secara mantap kedaulatan laut dan pulau, mengusahakan dukungan dari opini umum internasional terhadap pendirian Vietnam yang adil dalam masalah ini./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain