Aktivitas-aktivitas kebudayaan dan kesenian untuk menyambut Kongres Nasional ke-12 PKV

(VOVworld) - Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam berkoordinasi dengan beberapa unit kesenian dan panggung, hari Selasa malam (12/1), mengadakan Festival karya-karya panggung  yang tipikal untuk menyambut Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Vietnam (PKV)”.


Aktivitas-aktivitas kebudayaan dan kesenian untuk menyambut  Kongres Nasional ke-12 PKV - ảnh 1
Adekan dalam lakon "Sajak baja" yang diperuntukkan Teater Opera Cheo Vietnam
(Foto: Kantor Berita Vietnam)

Ketika berbicara di depan  acara pembukaan Festival  ini, Deputi Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam, Vuong Duy Bien memberitahukan:  “Festival  ini  yang dihadiri oleh 10 unit kesenian di pusat dan di daerah akan mempertunjukkan 11 lakon yang terdiri dari berbagai jenis panggung tradisional dan drama. Setiap lakon  membawa nuansa, wajah sendiri dan nafas hidup yang modern, mencerminkan secara tepat waktu masalah-masalah yang mendesak dalam kehidupan masyarakat dan melakukan sosialisasi tentang semua haluan dan kebijakan dari Partai dan Negara Vietnam kepada kalangan rakyat”.

Festival  tersebut  berlangsung dari 12-17 Januari ini  di beberapa  teater di kota Hanoi.

Pada sore harinya, pameran lukisan dengan tema: “Warna-warni kota Hanoi” untuk menyambut Kongres Nasional ke-12  PKV  dan Tahun Baru -2016 telah diadakan di kota Hanoi. Enam puluh lukisan yang diperkenalkan di pameran merupakan karya-karya baru tentang alam, pemandangan alam dan manusia, yang mengambil ilham dari kehidupan nyata di Vietnam. Pameran ini  berlangsung sampai dengan 25 Januari ini.


Komentar

Yang lain