Aktivitas-aktivitas memeperingati ultah ke-70 Hari Perang Perlawanan Nasional

(VOVworld) - Hari ini, 19 Desember 2016 merupakan hari peringatan ultah ke-70 Hari Perang Perlawanan Nasional (19/12/1946-19/12/2016). Koran-koran Vietnam yang terbit pada Senin (19 Desember), telah memuat berita dan artikel tentang peristiwa  sejarah yang penting ini. Editorial koran Nhan Dan (koran Rakyat) dengan judul: “Melanjutkan epos yang cerah”  menegaskan:  pelajaran-pelajaran dari Hari Perang Perlawanan Nasional dalam persyaratan damai, tidak pernah lama, mengingatkan kepada kita jangan bersikap subeyktif,jangan kehilangan kewaspadaan, tidak henti-hentinya memperkuat potensi ekonomi, potensi pertahanan dan posisi diplomatik Tanah Air.



Aktivitas-aktivitas memeperingati ultah ke-70 Hari Perang Perlawanan  Nasional - ảnh 1
Di zona patung monumen  Berani mati untuk Ibu Pertiwi hidup abadi  (kota Hanoi) terjadi banyak aktivitas memeperingati ultah ke-70 Hari Perang Perlawanan  Nasional (19/12/1946-19/12/2016).
(Foto: dantri.com.vn)

Koran “Quan Doi Nhan Dan” (koran Tentara Rakyat) memuat editorial dengan judul: “Mengembangkan semangat Perang Perlawanan Nasional, terus menggerakkan kekuatan seluruh rakyat membangun dan membela Tanah Air”. Editorial ini menekankan: persitiwa Perang Perlawanan Nasional meski sudah masuk ke dalam sejarah, tapi itu merupakan kenyataan heroisme revolusioner Vietnam, simbol dari semangat kemerdekaan, kebebasan dan rasa harga diri nasional dalam menghadapi bahaya  agresi. Semangat itu  perlu terus dipupuk di berbagai generasi orang Vietnam masa kini dan di kemudian hari, itu adalah  bantel peluncur bagi kita untuk  maju  dengan  mantap di atas jalan "duduk sama rendah, berdiri  sama tinggi" dengan negara-negara adi kuasa di lima benua.

Pagoda Tram di kecamatan Phung Chau, kebupaten Chuong My, kota Hanoi  adalah tempat pertama di mana Radio Suara Vietnam (VOV) mengungsi untuk melanjutkan pekerjaan penyiaran dalam perang perlawanan menentang Kolonialis Perancis. Pada pagi hari, tanggal 20 Desember 1946, di tempat ini, VOV menyiarkan isi lengkap seruan Presiden Ho Chi Minh untuk menyerukan supaya seluruh rakyat di seluruh negeri menjalankan perang perlawanan. Seruan yang  pendek, bernas,  itu merupakan perintah bagi seluruh negeri Vietnam untuk memasuki  perang perlawanan  berjangka panjang dan susah payah  guna membela kemerdekaan dan kebebasan Tanah Air. 

Pada hari-hari ini, di Wisma Peringatan Presiden Ho Chi Minh, di desa Van Phuc, kabupaten Ha Dong, kota Hanoi, tempat dimana Presiden Ho Chi Minh menulis teks imbauan kepada seluruh negeri supaya melakukan perang perlawanan pada 70 tahun yang lalu, menyambut kunjungan banyak wisatawan. Rakyat di semua penjuru Tanah Air dan para wisman telah mengunjungi tempat ini untuk mencaritahu tentang periode-periode yang menciptakan sejarah selama Presiden Ho Chi Minh melakukan aktivitas revolusi. 

Saudari Ngo Hai Linh, mahasiswa Akademi Jurnalistik dan Sosialisasi mengatakan: “Kunjungan saya di Wisma Peringatan Presiden Ho Chi Minh sangat berarti. Imbauan Presiden Ho Chi Minh tidak hanya punya makna terhadap para pemuda pada waktu itu untuk membela Tanah Air, melainkan juga masih bermakna pada masa kini dalam mengimbau kepada generasi muda untuk membangun Tanah Air. Sebagai seorang mahasiswa, saya semakin lebih mengerti tentang tanggung jawab terhadap pembangunan Tanah Air sekarang ini”.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain