Aktivitas-aktivitas Perdana Menteri, Nguyen Xuan Phuc pada Konferensi WEF, di Davos, Swiss

(VOVworld) – Delegasi tingkat tinggi Pemerintah Vietnam yang dikepalai Perdana Menteri (PM) Nguyen Xuan Phuc, Rabu (18/1), menurut waktu lokal, mulai menghadiri aktivitas-aktivitas pada Konferensi tahunan ke-47 Forum Ekonomi Dunia (WEF Davos). 


Aktivitas-aktivitas Perdana Menteri, Nguyen Xuan Phuc pada Konferensi WEF, di Davos, Swiss - ảnh 1
PM Nguyen Xuan Phuc bertemu dengan Ketua WEF, Klaus S.
(Foto: vnplus)

Pada pertemuan dengan PM Austria, dua fihak menilai bahwa hubungan Vietnam-Austria berkembang baik, sepakat menggelarkan aktivitas-aktivitas memperingati ultah ke-45 penggalangan hubungan diplomatik pada tahun 2017, cepat mengadakan rapat Komisi Gabungan Antar-Pemerintah tentang kerjasama ekonomi dan perdagangan. PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada Austria supaya mengakui status ekonomi pasar untuk Vietnam, mendorong Uni Eropa cepat resmi menandatangani dan meratifikasi Perjanjian Perdagangan Bebas Vietnam-Uni Eropa; mendukung Vietnam mencalonkan diri pada posisi anggota tidak tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa. Pada pertemuan dengan Presiden WEF, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada WEF supaya mempertahankan penyelenggaraan Konferensi WEF-Mekong, membantu Vietnam melakukan konektivitas dengan semua Grup dan pakar papan atas WEF, memberikan konsultasi tentang kebijakan di bidang kemampuan daya saing nasional, pengembangan industri dengan teknologi tinggi. PM Nguyen Xuan Phuc bersama dengan Presiden WEF, Klaus Schwab menghadiri acara penandatanganan Permufakatan kerjasama Vietnam – WEF tentang pengembangan perekonomian Vietnam yang berdikari dan mandiri pada masa depan.
PM Nguyen Xuan Phuc dan Presiden Bank Pengembangan Asia (ADB) sepakat mendorong penggelaran proyek-proyek infrastruktur, penanggulangan perubahan iklim, turut melakukan restrukturisasi ekonomi dan mengentas dari kemiskinan pada tahap 2016-2020. PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada ADB supaya terus memberikan bantuan untuk mengembangkan infrastruktur perhubungan dan energi, menyederhanakan prosedur, menciptakan syarat yang kondusif bagi perdagangan, investasi dan kerjasama di subkawasan Mekong. 
Sehubungan dengan kesempatan ini, PM Nguyen Xuan Phuc juga melakukan temu kerja dengan Presiden Grup Microsof, Bradford Smith. Dalam pertemuan dengan para grup anggota  WEF di bidang keuangan dengan dihadiri oleh Presiden Eksektif WEF, Philip Roesler, PM Pemerintah Nguyen Xuan Phuc telah menonjolkan semua prestasi perkembangan sosial-eknomi dan upaya melakukan reformasi, memperbaiki lingkungan investasi dan bisnis dari Vietnam pada tahun lalu, menegaskan tekat Pemerintah Vietnam tentang terus menyempurnakan institusi hukum, membangun Pemerintah yang bersih, lurus dan konstruktif, berkembang, bertindak, mnelayani rakyat dan badan usaha; memperkuat lebih lanjut lagi perbaikan lingkungan investasi, bisnis dan meningkatkan daya saing, berusaha pada tahun 2017 mencapai semua target utama mengenai lingkungan bisnis yang sama dengan tarap merata yang dicapai 4 negara papan atas dalam ASEAN (ASEAN-4).

Pada Kamis sore (18/1) waktu lokal, PM Nguyen Xuan Phuc  melakukan pertemuan dengan kalangan media, pers internasonal yang sedang hadir di Davos, Swiss untuk meliput berita tentang peristiwa dalam rangka Konferensi Tahunan WEF 2017.

Ketika berbicara kepada media internasional, PM Nguyen Xuan Phuc menekankan peranan penting dari kalangan media dalam menyebarkan informasi secara tepat waktu dan akurat tentang situasi di Vietnam kepada komunitas internasional.

Sehubungan dengan pertemuan dengan kalangan pers ini, PM Nguyen Xuan Phuc telah mengundang semua badan pers dan komunikasi internasional ke Vietnam pada tahun APEC 2017 guna meliput berita tentang semua aktivitas APEC, turut menyosialisasikan Tanah Air dan manusia Vietnam kepada sahabat-sahabat internasional.


Komentar

Yang lain