Amerika mencemaskan aktivitas yang dilakukan Tiongkok di Laut Timur

(VOVworld) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serkat (AS), John Kerry pada Rabu (5 Agustus) telah menyatakan kecemasan  kepada Tiongkok tentang aktivitas pembangunan pulau buatan oleh Beijing di Laut Timur dan tindakan militerisasi di wilayah laut ini. Masalah itu diajukan Menu AS dalam pertemuan dengan Menlu Tiongkok, Wang Ji di sela Konferensi ke-48 Menlu ASEAN  (AMM- 48) yang sedang berlangsung di Kualalumpur, Malaysia. Menlu John Kerry telah memberikan saran kepada Tiongkok dan fihak-fihak lain yang punya klaim kedaulatan supaya menghentikan semua  aktivitas  yang bisa merumitkan atau melakukan eskalasi ketegangan untuk menciptakan ruang bagi langkah-langkah diplomatik.

Amerika mencemaskan aktivitas yang dilakukan Tiongkok di Laut Timur - ảnh 1
Menlu John Kerry 
(Foto:vietdaikynguyen.com)

Pada hari yang sama, ketika berbicara di depan Forum Kawasan ASEAN (ARF), Menlu John Kerry juga mendesak kepada Beijing supaya menghentikan semua  aktivitas pembangunan pulau buatan di Laut Timur dan mengusahakan solusi efektif terhadap sengketa wilayah di laut. Dia menegaskan bahwa Washington berbagi dengan keinginan negara-negara ASEAN dalam menjamin perdamaian dan kestabilan di Laut Timur. Dia juga menekankan perlunya mempertahankan keamanan untuk jalan-jalan maritim dan lapangan ikan, serta menangani sengketa di Laut Timur  dengan langkah damai di atas hukum internasional.


Komentar

Yang lain