Amerika Serikat mengimbau kepada negara-negara Eropa supaya berpadu tengaga menghadapi IS

(VOVworld) – Ketua Gabungan Kepala Staf Tentara Amerika Serikat, Jenderal Martin Dempsey telah mengimbau kepada sekutu Eropa supaya berpadu tenaga menghadapi kelompok bersenjata “Negara Islam-IS”.

Amerika Serikat mengimbau kepada negara-negara Eropa supaya berpadu tengaga menghadapi IS - ảnh 1

Jenderal Martin Dempsey
(Foto: vietnamplus.vn)

Juru bicara Ketua Gabungan Staf Tentara Amerika Serikat, Martin Dempsey memberitahukan bahwa Dempsey dan para komandan militer Amerika Serikat mempunyai pandangan bersama bahwa kaum militan esktrim IS akan menjadi ancaman langsung terhadap Amerika Serikat dan negara-negara Eropa, bersamaan itu, pembentukan “satu persekutuan internasional yang terdiri dari para mitra Eropa dan kawasan Timur Tengah” untuk menentang IS adalah hal yang perlu. Juga menurut juru bicara tersebut, sekarang ini, para komandan militer Amerika Serikat sedang menetapkan opsi-opsi untuk menghadapi kaum pembangkang Islam yang berbahaya ini di Irak dan Suriah, diantaranya termasuk satu operasi serangan udara.

Dalam pada itu, kepada kalangan pers pada hari yang sama, juru bicara Gedung Putih, Jost Earnest memberitahukan bahwa Presiden Amerika Serikat, Barack Obama sekarang belum mengeluarkan keputusan melakukan intervensi militer terhadap Suriah. Akan tetapi, diberitahukannya juga bahwa juga membuka kemungkinan dimana Presiden Barack Obama akan menggunakan semua opsi militer di Suriah kalau diperlukan untuk membela warga Amerika Serikat tanpa memerlukan pemberitahuan dulu kepada Pemerintah Damaskus./.

Komentar

Yang lain