Anggota MN percaya bahwa PM dan Pemerintah akan membawa Tanah Air berintegrasi dan berkembang

(VOVworld) – Majelis Nasional (MN) Vietnam, Rabu (6/4), mulai melakukan prosedur-prosedur dalam proses pembebas-tugasan dan pengangkatan baru jabatan Perdana Menteri (PM) Pemerintah, mengesahkan usulan permintaan PM Pemerintah tentang pembebas-tugasan dan pengangkatan beberapa Deputi PM, beberapa Menteri dan para anggota lain dalam Pemerintah.


Anggota MN percaya bahwa PM dan Pemerintah akan membawa Tanah Air berintegrasi dan berkembang - ảnh 1
Bapak Nguyen Tan Dung menjadi PM Vietnam selama hampir 10 tahun
(Foto: vnexpress.net)


Menurut banyak anggota MN, pada masa bakti lalu, Pemerintah telah melakukan langkah-langkah yang tegas, membawa sosial-ekonomi mencapai banyak hasil yang penting, memenuhi tuntutan perkembangan dan integrasi ekonomi internasional dari Vietnam.

Bui Duc Thu dari rombongan anggota MN Vietnam provinsi Lai Chau menaruh perhatian pada usaha pencegahan dan peberantasan korupsi dari Pemerintah dan PM pada masa bakti mendatang. Dia mengatakan: “Pada tahun-tahun belakangan ini, Partai Komunis, Negara, MN dan Pemerintah juga menganggap usaha pemberantasan korupsi sebagai tugas penting primer, tapi hasilnya belum tercapai seperti yang diharapkan rakyat. Saya berharap bahwa satu Pemerintah baru yang dipimpin oleh seorang PM baru akan mengeluarkan solusi yang kongkrit untuk mencegah korupsi, merebut kembali kepercayaan rakyat, membersihkan lingkungan sosial-ekonomi dan lingkungan pengelolaan negara”.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain