AS, India Tekankan Komitmen Bersama dalam Hormati Keutuhan Wilayah Semua Negara

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden dan Perdana Menteri (PM) India, Narendra Modi, pada 11 April telah melakukan pembicaraan telepon sebelum kalangan otoritas kedua negara mengadakan dialog tingkat menteri 2+2.

 Menurut informasi dari Gedung Putih, Presiden Biden dan PM Modi telah berkomitmen mendukung hubungan kedua negara melalui kerja sama di bidang energi bersih, militer dan teknologi, memperluas hubungan ekonomi dan temu muhibah rakyat. Kedua belah pihak juga berkomitmen untuk melanjutkan kerja sama bilateral dan multilateral untuk menghentikan pandemi Covid-19, memperkokoh keamanan kesehatan global, mempromosikan ketahanan pangan global, dan menjamin Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka.

Presiden Biden dan PM Modi menekankan komitmen bersama dalam menghormati kedaulatan dan keutuhan wilayah semua negara di Indo-Pasifik dan kawasan lain di dunia. Kedua belah pihak juga membahas dampak destabilisasi, terutama masalah sumber pasokan pangan global dan krisis di Ukraina.

Komentar

Yang lain