AS memberikan bantuan sebanyak 26 juta dolar AS untuk memperhebat pencegahan dan penanggulangan HIV secara berkesinambungan di Vietnam

(VOVworld) – Kedutaan Amerika Serikat untuk Vietnam, Rabu (27/7) memberitahukan bahwa Badan Perkembangan Internasional Amerika Serikat (USAID) baru saja mengumumkan satu proyek baru senilai 26 juta dolar Amerika Serikat (AS) untuk turut memperkuat dan mempertahankan pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS secara berkesinambungan di Vietnam.


AS memberikan bantuan sebanyak 26 juta dolar AS untuk memperhebat pencegahan dan penanggulangan HIV secara berkesinambungan di Vietnam - ảnh 1
Ilustrasi
(Foto: vtc.vn)

Michael Greene, Kepala Badan Perkembangan Internasional AS di Vietnam memberitahukan bahwa proyek ini akan memperluas berbagai jasa dalam seluruh rangkaian jasa perawatan HIV dari  tahap diagnosa sampai tahap pengobatan yang sukses di provinsi-provinsi yang punya prosentase pengidapan HIV yang tinggi. Proyek ini akan juga memberikan bantuan teknis yang berdasarkan pada kebutuhan di tingkat pusat, tingkat provinsi dan tingkat kabuapten untuk membangun semua sistim dan jasa HIV yang berkesinambungan.

Pada tahun 2014, Vietnam adalah negara pertama di Asia yang berkomitmen melaksanakan target-target 90-90-90 yang dikeluarkan oleh Program Koordinasi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang HIV/AIDS. 


Komentar

Yang lain