AS memutuskan rencana mengirim lagi 1500 serdadu ke Irak

(VOVworld) – Presiden Amerika Serikat, Barack Obama baru saja memutuskan rencana mengirimkan lagi maksimal 1500 serdadu ke Irak untuk membantu Pemerintah Baghdad dan pasukan orang Kurdi yang sedang bertempur dengan kelompok yang menamakan diri sebagai Negara Islam (IS).

AS memutuskan rencana  mengirim lagi 1500 serdadu ke Irak - ảnh 1
AS mengirim lagi 1500 serdadu ke Irak
(foto : baotintuc.vn)

Menurut pengumuman Gedung Putih, 1500 serdadu AS ini akan tidak melaksanakan peranan tempur, melainkan melaksanakan tugas memberikan latihan, menjadi penasehat dan membantu pasukan keamanan Irak. Seiring dengan rencana memberikan tambahan tentara di Irak, Pemerintah AS juga meminta kepada Parlemen supaya mengesahkan menambah 5,6 miliar USD untuk Dana Pelatihan dan senjata kepada Irak, diantaranya memberikan 1,6 miliar USD kepada  aktivitas militer bagi tentara pemerintah Irak.

Sementara itu, situasi di Irak masih terus berkembang secara rumit. Pada Jumat (7 November), terjadi serangan bom bunuh diri di Baiji, kotamadya strategis di Irak Utara, menewaskan Brigadir Jenderal Oilkisi Faisal Ahmed dan melukai 9 polisi yang lain./.

Komentar

Yang lain