AS menghentikan penjualan bom kluster untuk Arab Saudi

(VOVworld) – Pemerintah pimpinan Presiden Amerika Serikat (AS), Barack Obama telah memblokade beberapa perundingan perdagangan bom kluster untuk Arab Saudi pada latar belakang ada informasi-informasi bahwa penggunaan jenis senjata ini sedang meningkatkan korban di kalangan warga sipil di Yaman.

AS menghentikan penjualan bom kluster untuk Arab Saudi - ảnh 1
Bom kluster digunakan di Yaman
(Foto: scmp.com / tienphong.vn)


Majalah “Foreign Policy”, Sabtu (28/5), mengutip kata-kata kalangan otoritas AS yang memberitakan bahwa Gedung Putih telah menghentikan penyerahan jenis senjata ini ke Arab Saudi yang membantu negara ini dalam perang dengan kaum pembangkang orang Syiah di Yaman. Bom kluster adalah sejenis senjata yang bisa menimbulkan kematian dan penghancuran di skala besar. Banyak organisasi pembela hak manusia di dunia menganggap bom kluster dalam perang merupakan tindakan yang tidak manusiawi dan sedang menggerakkan pelarangan jenis senjata ini. 

Komentar

Yang lain