AS Prioritaskan Pertumbuhan Berkelanjutan dan Komprehensif pada Tahun Keketuaan APEC 2023

(VOVWORLD) - Pada sidang tak resmi para pejabat senior Forum Kerja Sama Asia-Pasifik (APEC) yang baru saja diadakan di Honolulu (Amerika Serikat) pada tgl 13 Desember, AS mengumumkan berbagai prioritas Keketuaan APEC 2023. 

Dengan tema: “Menciptakan Satu Masa Depan yang Gigih dan Berkelanjutan untuk Semua”, AS menekankan komitmen mendorong tema-tema besar seperti kapasitas pemulihan rantai pasokan,  teknik digital perdagangan, konektivitas, peluang bagi usaha kecil dan menengah, perubahan iklim, dan pelestarian lingkungan. Masalah-masalah seputar  ketahanan pangan, kesehatan, pencegahan korupsi, digitalisasi, pemberdayaan  hak ekonomi bagi kaum perempuan, dan bantuan untuk komunitas-komunitas rentan juga diprioritaskan dalam agenda.

Komentar

Yang lain