AS, Republik Korea dan Jepang Tegaskan Kembali Kerja Sama Menuju ke Denuklirisasi Sepenuhnya Semenanjung Korea

(VOVWORLD) - Penasihat keamanan nasional Amerika Serikat (AS), Jake Sullivan, pada Kamis (14 September), telah mengadakan pembicaraan telepon trilateral dengan Sekretaris Jenderal Departemen Keamanan Nasional Jepang, Akiba Takeo dan Ditrektur Kantor Keamanan Nasional Republik Korea, Cho Tae-yong.
AS, Republik Korea dan Jepang Tegaskan Kembali Kerja Sama Menuju ke Denuklirisasi Sepenuhnya Semenanjung Korea - ảnh 1Penasihat keamanan nasional Amerika Serikat, Jake Sullivan (Foto: Reuters)

Ketiga pihak telah bertukar pandangan tentang Republik Demokratik Rakyat Korea (RDRK), termasuk pertemuan terkini antara Pemimpin RDRK, Kim Jong-un dan Presiden Rusia, Vladimir Putin. Ketiga pihak mengaskan kembali pentingnya koordinasi trilateral sesuai dengan komitmen konsultasi bersama ketiga negara.

Wakil ketiga negara menyepakati pandangan bahwa semua kegiatan ekspor senjata dari RDRK ke Rusia akan secara langsung melanggar banyak resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa yang meliputi resolusi-resolusi yang pernah mendapat suara untuk disahkan Rusia. Semua pihak juga menegaskan kembali kerja sama menuju ke denuklirisasi sepenuhnya Semenanjung Korea.


Komentar

Yang lain