AS Resmi Umumkan Perintah Melarang Impor Minyak Tambang dari Rusia

(VOVWORLD) - Dalam pidatonya pada tanggal 08 Maret, Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden resmi mengumumkan perintah melarang impor minyak tambang dari Rusia pada latar belakang Moskow sedang menggelar operasi militer khusus di Ukraina Timur.

Kalangan analisis menyatakan bahwa keputusan AS akan meningkatkan dampak-dampak operasi militer terhadap ekonomi global setelah dunia mengalami banyak kekurangan sumber pasokan dan eskalasi harga akibat pandemi Covid-19. Harga bensin di Amerika Serikat telah naik ke taraf  rekor sehingga membuat inflasi naik ke taraf yang paling tinggi selama 40 tahun.

Segera setelah keputusan Pemerintah AS, pada hari yang sama, Pemerintah Inggris mengumumkan bahwa negara ini akan menghentikan impor minyak tambang dan beberapa hasil olahan dari minyak tambang dari Rusia pada akhir tahun ini.

Juga pada tanggal 08 Maret, Komisi Eropa mengumumkan rencana mengurangi 2/3 jumlah gas bakar yang diimpor blok ini dari Rusia pada tahun ini dan menghentikan ketergantungan pada sumber pasokan bahan bakar dari Rusia “sebelum tahun 2030”.

Komentar

Yang lain