AS: Tambah lagi dua pejabat senior Gedung Putih yang meletakkan jabatan

(VOVWORLD) - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, pada Kamis (22/3) menyetujui Penasehat Keamanan Nasional, H.R McMaster meletakkan jabatan  dan mantan Duta Besar (Dubes) AS di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), John Bolton menjadi pengganti-nya.
 AS: Tambah lagi dua pejabat senior Gedung Putih yang meletakkan jabatan - ảnh 1Tambah dua pejabat Gedung Putih yang meletakkan jabatan. (Foto:baoquocte.vn

Di media sosial Twitter, Presiden Donald Trump  mengumumkan bahwa 9 April nanti, Dubes John Bolton akan menjadi Penasehat Keamanan Nasional yang baru. Dia juga berterimakasih atas sumbangan yang diberikan Jenderal H.R McMaster yang dianggap-nya telah menyelesaikan satu urusan secara luar biasa. Presiden Donald Trump memberitahukan bahwa “akan ada satu acara serah-terima resmi pada 9 April” nanti. Dalam satu pernyataan yang diumumkan Gedung Putih, Jenderal H.R McMaster memberitahukan akan meminta untuk pensiun pada musim Panas ini setelah 34 tahun mengabdi Tanah Air.

Pada hari yang sama, pengacara papan atas dari Presiden Donald Trump, John Dowd mengumumkan meletakkan jabatan pada latar belakang ada kabar bahwa pemimpin AS berencana mengganti  seruluh grup pengacara yang sedang ada. Sekarang ini, masih belum jelas siapa yang akan menjadi pengganti John Dowd.

Komentar

Yang lain